Ilustrasi pendaftaran Kartu Prakerja. (Dok. Prakerja)

EKONOMI

Netizen Pertanyakan Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72 Diumumkan? Berikut Informasi Lengkapnya

Jumat 01 Nov 2024, 19:57 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pertanyaan demi pertanyaan terus dilontarkan di media sosial resmi Prakerja, terkait kapan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72 akan dibuka.

Hal itu diutarakan dalam setiap unggahan yang ada di media sosial resmi Kartu Prakerja. Berdasarkan pantauan, hingga hari ini pertanyaan banyak orang tersebut tidak pernah terjawab.

Terakhir kali pendaftaran Kartu Prakerja dibuka, yaitu gelombang 71 yang dibuka pada bulan Agustus 2024.

Hingga memasuki Oktober 2024, belum ada pembukaan gelombang pendaftaran lagi dari pihak manajemen pelaksana program (PMO).

Netizen Pertanyakan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72

Sebelumnya, pendaftaran dari program pelatihan ini dibuka antara per dua minggu atau satu bulan sekali di setiap hari Jumat.

Namun hingga saat ini, belum ada pembukaan gelombang baru dan belum ada keterangan resmi terkait pendaftaran Kartu Prakerja.

“Apakah sudah tidak ada pembukaan gelombang pendaftaran lagi tahun ini?,” tanya netizen.

“Info gelombang 72 dong,” ucap seorang netizen.

“Seharunya pihak Prakerja bisa jawab ada atau enggaknya gelombang baru di tahun ini, kalo enggak kan tinggal infoin,” tulis netizen.

“Info next gelombang dong, jangan pura-pura enggak denger,” kata seorang netizen.

Selain menanyakan terkait pendaftaran gelombang selanjutnya, ada juga netizen yang berspekulasi jika program pelatihan dari pemerintah ini akan dibuka setelah pelantikan presiden terpilih, Prabowo Subiyanto.

“Pembukaan nanti setelah pelantikan presiden,” tulis seorang netizen.

Respon Menko Perekonomian Tentang Kartu Prakerja

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan bahwa pihaknya akan mendorong untuk program pelatihan ini tetap dilanjutkan saat era pemerintahan Prabowo Subianto.

Sebab menurutnya, program pelatihan ini manfaatnya cukup besar bukan hanya untuk pencari kerja melainkan para pekerja itu sendiri.

“Ini adalah sebuah prasarana yang diperlukan untuk mengurangi gap antara mereka yang baru lulus pendidikan dengan demand side daripada pekerjaan. Kita akan terus berupaya agar program yang sangat dirasakan manfaatnya ini dapat berlanjut,” kata Airlangga dikutip dari ekon.go.id.

Meski begitu, belum bisa dipastikan apakah program Kartu Prakerja akan tetap berlanjut atau tidak.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
kartu prakerjaprakerjaKartu Prakerja gelombang 72

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor