POSKOTA.CO.ID - Kejelasan program pemerintah Kartu Prakerja untuk tahap gelombang 72 masih belum jelas dibuka kembali atau tidaknya.
Dari penyelenggara Prakerja, pihaknya masih menunggu keputusan peralihan pemerintah baru.
Hal itu yang menyebabkan pendaftaran Prakerja gelombang 72 dihentikan sementara waktu.
Meski dihentikan sementara waktu, namun akses pembuatan akun Prakerja masih bisa dilakukan.
Akun Prakerja ini sebagai syarat untuk bisa ikut program satu ini dan berkesempatan raih insentif saldo dana gratis Rp700.000 dan beasiswa pelatihan kerja gratis.
Untuk itu, peserta bisa siapkan diri kalian untuk buat akun prakerja terlebih dahulu.
Jika masih bingung, berikut cara daftar dan persyaratan yang harus disiapkan.
Agar mudah saat buat Akun Prakerja bagi pemula yang belum mendaftar.
Berikut ini 3 persyaratan yang harus dipersiapkan bagi peserta prakerja yang baru mendaftar.
1. Jangan lupa siapkan persyaratan KTP dan Kartu Keluarga (KK)
2. Gunakan Handphone atau laptop saat mendaftar
3. Siapkan rekening dan dompet elektronik seperti OVO, Gopay, DANA dan Linkaja, (untuk pencairan Saldo Dana Gratis)
Inilah alur mendaftar program Prakerja
1. Daftar melalui lama resmi Kartu Prakerja www.prakerja.go.id
2. Ikuti seleksi dengan tes motivasi dan kemampuan dasar
3. Daftar gelombang
4. Tautkan dompet digital untuk penyaluran insentif
5. Jika lolos gelombang, langsung beli pelatihan
6. Ikuti pelatihan
7. Beri penilaian dan ulasan terhadap pelatihan
8. Dapatkan Dana Gratis insentif