POSKOTA.CO.ID - Semenjak tahun 2023 hingga saat ini Prakerja bukan lagi program semi bantuan sosial (bansos). Prakerja kembali hadir di tahun 2024 sebagai program beasiswa pelatihan.
Jadi, untuk Anda yang masih mencari bantuan sosial di program ini sudah dipastikan 'salah alamat'. Semua perubahan ini sesuai dengan Peraturan Presiden No.113 Tahun 2022 dan Permenko Perekonomian No.17 Tahun 2022.
Besaran beasiswa di Program Kartu Prakerja ini skema normalnya adalah Rp4.200.000 yang terdiri dari:
- Beasiswa pelatihan sebesar Rp3.500.000.
- Insentif pasca pelatihan setelah memberikan ulasan dan penilaian sebesar Rp600.000.
- Insentif tambahan setelah memberikan jawaban dua survei evaluasi sebesar Rp100.000 (masing-masing survei senilai Rp50.000) ditransfer secara terpisah.
Baca dan pahami perubahan kebijakannya supaya Anda jadi bisa dan paham apa tujuan Program Kartu Prakerja di skema normal saat ini
Program Kartu Prakerja
Program Kartu Prakerja adalah program bantuan dari pemerintah berupa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi masyarakat di dunia pekerjaan.
Atau, dikutip dari laman resmi prakerja.go.id Program Kartu Prakerja adalah program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.
Program ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, juga pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
Gelombang 72 Program Kartu Prakerja
Jadwal pembukaan gelombang 72 Program Kartu Prakerja diprediksi akan resmi dibuka pada bulan September. Anda bisa mendapatkan informasi mengenai pengumuman pembukaan gelombangnya di website resmi dan Instagram @prakerja.go.id.
Prediksi ini didasarkan pada pola pendaftaran sebelumnya, di mana Kartu Prakerja dibuka setiap dua minggu sekali pada hari Jumat.
Namun pada bulan lalu terdapat perbedaan yaitu 1 bulan dari gelombang sebelumnya. Mengingat program pemerintah ini kerap kali dibuka pada Jumat, maka gelombang 72 mendatang akan dibuka pada Jumat, 27 September 2024.
Perlu diketahui bahwa prediksi pembukaan ini merupakan perkiraan dan dapat berubah sesuai kebijakan penyelenggara.