JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Musim penghujan dapat dirasakan sering terjadi akhir-akhir ini, bahkan hujan telah menemani keseharian dalam berbagai aktivitas. Oleh sebab itu, tentu perlunya menjaga kesehatan selama musim penghujan agar tidak mengganggu aktivitas keseharianmu.
Diketahui, BMKG menginformasikan, hujan cukup lebat yang berisiko banjir akan terjadi di sebagian besar wilayah Provinsi Indonesia.
Menjaga kesehatan tubuh dapat dilakukan dengan berbagai cara, misalnya melakukan aktivitas olahraga ataupun menjaga pola makan.
Selain itu, menjalankan kebiasaan untuk menjaga kebersihan juga merupakan kunci. Biasakanlah untuk mencuci tangan pakai sabun, meskipun terlihat sederhana tetapi dapat mencegah penularan bakteri atau virus melalui tangan.
Jadi, untuk mencegah penularan penyakit, dianjurkan untuk selalu cuci tangan pakai sabun agar bakteri dan virus yang ada di tangan hilang. Alternatif lain juga bisa dengan menggunakan hand sanitizer, jika memang tidak terdapat sabun dan air untuk cuci tangan.
Jangan lupa perbanyak minum, bahkan dianjurkan agar selalu minum air putih setidaknya 2 liter per hari untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh agar tidak dehidrasi, sekaligus juga mengurangi risiko terkena penyakit serta membantu menipiskan lendir yang ada di dalam tubuh saat sedang sakit.
Selain itu, cobalah untuk rutin mengonsumsi minuman hangat seperti teh karena selain untuk menghangatkan tubuh, menghirup uap teh dan minum teh hangat dapat membantu meningkatkan kinerja folikel silia rambut dalam menghilangkan kuman dan bakteri yang masuk ke dalam tubuh.
Mengatur pola makan, jagalah pola makan sehari-hari karena daya tahan tubuh dapat menurun jika tubuh kekurangan nutrisi. Makan secara teratur sangat diperlukan, setidaknya tiga kali sehari tanpa melewatkan aktivitas sarapan dan memerhatikan makanan yang dikonsumsi.
Terapkan prinsip 4 sehat 5 sempurna yang dapat membantu memberikan gizi seimbang bagi tubuh untuk meningkatkan imunitas dan mengurangi risiko terkena penyakit.
Komunitas Scooter Owner Group Ikuti Vaksinasi di Gedung Baru Polres Metro Jakarta Barat
Kemudian, luangkanlah waktu untuk beristirahat yang cukup, seseorang yang terbiasa tidur kurang dari delapan jam lebih rentan tertular penyakit dibandingkan dengan orang yang tidur delapan jam sehari.
Oleh karena itu, agar tidak mudah tertular penyakit, maka disarankan untuk dapat tidur cukup setidaknya 7-8 jam per hari. (Jihan Hanifah)