Tips Mencegah Rem Mobil Tidak Berfungsi Normal Saat Berkendara

Jumat 08 Okt 2021, 13:21 WIB
Pastikan menggunakan rem seperlunya agar kondisinya dapat terjaga dengan baik. (Foto/suzuki)

Pastikan menggunakan rem seperlunya agar kondisinya dapat terjaga dengan baik. (Foto/suzuki)

POSKOTA.CO.ID – Rem merupakan salah satu piranti penting pada kendaraa.

Fungsi rem adalah untuk memperlambat dan menghentikan laju roda.

Jadi jika sistem pengereman bermasalah tentu akan fatal akibatnya.

Oleh karena itu pemilik kendaraan harus memperhatikan kondisi sistem rem di mobil miliknya, terutama dalam mengecek kondisi minyak rem dan juga kampas rem.

Namun tak hanya itu, meskipun rem dalam kondisi prima cara berkendara juga sangat berdampak pada sistem rem.

Fatik pada rem akan sangat berbahaya dalam keselamatan, dimana kampas dan perangkat rem akan mengalami kejenuhan sehingga rem akan gagal bekerja untuk menahan laju kendaraan.

Hal ini juga biasa disebut dengan rem blong.

Untuk menghindarai kemungkinan rem tidak berfungsi secara normal ketika sedang berkendara, seperti:

1. Kurangi Kecepatan Ketika Hujan atau Jalanan Basah

Ketika hujan atau jalanan basah, pengendara harus memperlambat laju kendaraan untuk menghindari penggunaan rem yang berlebih. 

Kondisi hujan atau jalanan basah juga dapat menyebabkan kendaraan tergelincir jika menggunakan kecepatan tinggi. 

Bahkan jika melakukan rem mendadak makan ban akan kehilangan daya cengkram dan kendaraan melaju tanpa dapat di kontrol.

2. Hindari Mengerem Penuh di Jalan Menurun

Untuk menghindari mengerem penuh ketika jalanan menurun, gunakan trik Engine Brake untuk memperlambat kecepatan mobil dengan menurunkan transmisi ke gigi yang lebih rendah. 

Pengendara dapat menggunakan transmisi gigi rendah ketika melintasi jalanan menurun dan perpindahan dilakukan sebelum turunan tersebut.

Gunakan gigi 1 untuk mobil transmisi manual, dan L, 2, atau 3 untuk mobil dengan transmisi otomatis.

Video: Prabowo Ditantang Duet Dengan Nissa Sabyan (youtube/poskota tv)

3. Periksa lapisan ketebalan permukaan Ban

Kondisi ketebalan lapisan permukaan ban sangat berpengaruh terhadap hasil dari pengereman terutama pada kondisi jalan licin dan basah. 

Periksa secara rutin lapisan ketebalan ban terutama jika aktifitas pengereman sehari-hari dilakukan secara rutin.

Semoga bermanfaat, dan tetap safety drive saat berkendara.

Berita Terkait
News Update