POSKOTA.CO.ID - Pemerintah terus berupaya menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan. Pada pembaruan kali ini, ada informasi terbaru mengenai pencairan bantuan PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pangan Non-Tunai).
Banyak Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang penasaran kapan bantuan subsidi saldo dana bansos PKH dan BPNT tahap 2 tersebut akan cair, terutama setelah pencairan tahap 1 telah dilakukan.
Untuk itu, mari kita simak informasi lengkapnya agar tidak ketinggalan perkembangan terbaru mengenai jadwal pencairan saldo dana bansos Kemensos tahun 2025.
Dalam artikel ini, Poskota akan membahas perkembangan terbaru terkait pencairan bantuan sosial, termasuk jadwal perkiraan pencairan tahap 2 berdasarkan pola distribusi sebelumnya.
Baca Juga: Saldo Dana Rp750.000 dari Bansos PKH Tahap 1 2025 Telah Cair ke Rekening BRI KPM, Cek Informasinya!
Penyaluran Saldo Dana Bansos 2025
Dilansir dari tayangan YouTube Ariawanagus, pada tanggal 10 Maret, terdapat saldo masuk di Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank BRI sebesar Rp745.000.
Saldo ini merupakan bantuan susulan bagi para penerima yang sebelumnya mendapatkan BPNT murni, namun setelah melalui proses verifikasi data serta pengajuan usulan sanggahan, kini mereka memenuhi syarat untuk mendapatkan komponen tambahan dari PKH.
Dengan demikian, bantuan subsidi saldo dana bansos yang diterima oleh para KPM sudah berubah statusnya menjadi KPM BPNT plus PKH.
Baca Juga: Cek Fakta Penyaluran Bansos PKH BPNT Tahap 2 Tahun 2025, Apakah Akan Segera Cair?
Pola Pencairan Bantuan Sosial
Bantuan sosial seperti PKH dan BPNT menjadi salah satu bentuk dukungan pemerintah bagi masyarakat yang membutuhkan.
Pada tahap pertama tahun ini, pencairan telah dilakukan secara bertahap sejak Februari hingga awal Maret, dengan distribusi melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di bank Himbara maupun PT Pos Indonesia.