JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Banyak sekali masyarakat yang gunakan kulkas untuk menyimpan makanan dan sayuran.
Hal itu bertujuan agar makanan bisa menjadi awet dan terasa segar, terlebih lagi jika ditaruh di freezer dengan kondisi yang lebih dingin.
Namun siapa sangka, ternyata ada sejumlah minuman yang tak boleh ditaruh di dalam freezer loh sob, berikut nih daftarnya.
1. Minuman Berkarbonasi
Minuman berkarbonasi benar-benar berbahaya jika disimpan di freezer. Pasalnya minuman tersebut bisa jadi bom instan ketika membeku.
Pada umumnya, minuman berkarbonasi memiliki karbon dioksida di dalamnya sehingga membuat mereka menjadi bersoda.
Setelah beku, cairan dalam kaleng akan mengkristal karena suhu dingin dan hanya meninggalkan ruang kecil untuk partikel karbon dioksida di dalamnya.
Pada suhu yang sangat dingin, karbon dioksida akan mengembang, sebelum akhirnya meledak karena tidak memiliki cukup ruang dan terus menerima tekanan tinggi.
2. Alkohol
Minuman yang mengandung alkohol sebenarnya tidak berbahaya kalau disimpan di dalam freezer, asalkan botol kemasan telah dibuka sebelumnya.
Pembekuan botol yang belum dibuka dari anggur dan bir diketahui bisa menciptakan kombinasi tekanan dan ekspansi, di mana hal tersebut kemudian dapat menyebabkan ledakan serius.
3. Dry Ice
Dry Ice atau Es kering adalah bentuk padat dari karbon dioksida.
Kita juga mengenalnya dengan sebutan balok es.
Seperti halnya minuman bersoda, es kering akan berbahaya apabila disimpan dalam freezer dengan suhu lebih rendah dari -18 derajat.
Hal ini terjadi karena sublimasi es kering dipercepat pada kecepatan yang cepat banget mencapai 600-800 kali dari bentuk padat.
Selain itu, berikut daftar 3 makanan yang sebaiknya juga jangan disimpan di kulkas seperti dikutip dari situs Healthy Leo.
1. Pisang
Buah bewarna kuning ini rupanya tidak boleh disimpan dalam kulkas. Menurut Marketing Association Produce di Kanada, pisang lebih baik disimpan di atas meja sampai mereka matang. Sebab, suhu dingin dari kulkas dapat memperlambat proses pematangan pisang, ditambah kelembaban dan ruang gelap seperti di dalam kulkas hanya akan membusukkan pisang.
2. Alpukat
Jika Anda membeli alpukat yang tidak matang, Anda tidak harus menempatkannya di kulkas karena alpukat membutuhkan waktu di ruang terbuka untuk mematangkannya. Sementara jika Anda menyimpan alpukat di kulkas, itu akan menghalangi dan menghambat proses pematangan.
3. Tomat
Menyimpan tomat di dalam kulkas akan menghilangkan rasa tomat yamg sesungguhnya. Terlebih, udara dingin dari kulkas akan menghentikan proses pematangan. (cr09)