JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 64 resmi diumumkan pada hari Kamis, 14 Maret 2024. Bagi peserta yang lolos untuk segera mengikuti pelatihan kerja yang sudah menjadi syarat untuk bisa cairkan Saldo DANA gratis Rp700.000 insentif prakerja.
Masuk ke akun website prakerja cek di dashboard untuk mengetahui tahapan selanjutnya. Agar Saldo DANA gratis Rp700.000 insentif prakerja tidak hangus.
Bagi peserta prakerja lolos seleksi gelombang 64 saat mengikuti kelas pelatihan prakerja diingatkan jangan sampai absen (tidak hadir) karena penilaian minimal harus 80 persen kehadiran.
Kapan bisa mencairkan saldo DANA gratis Rp700.000 insentif prakerja? Setelah menyelesaikan tahap pelatihan lalu mendapatkan sertifikat setelah itu bisa klaim Saldo DANAnya melalui dompet elektronik seperti GoPay, OVO, DANA dan Linkaja.
Yang gagal atau belum lolos seleksi prakerja gelombang 64, jangan berkecil hati, sebab kalian bisa mendaftar kembali saat prakerja gelombang 65 dibuka.
Sebab, informasi dari pihak prakerja melalui Instagram resmi Prakerja menjelaskan bagi peserta yang tidak lolos, bisa mendaftar kembali pada tahap gelombang selanjutnya.
"Bisa dong. Kalau belum lolos. Tinggal buka dashboard kamu trus klik gabung gelombang. Semangat ya sob," Ujar akun IG prakerja menjawab pertanyaan peserta yang enggak lolos.
Kapan dibuka kembali Prakerja Gelombang 65 tahun 2024?
Itulah pertanyaan yang mungkin anda bisa lihat di kolom instagram para peserta banyak yang antusias untuk ikut daftar kembali prakerja gelombang 65.
POSKOTA.CO.ID akan membuat prediksi pendaftaran Prakerja Gelombang 65 dibuka kembali. Simak baik-baik! Berita DANA, berita saldo insentif Prakerja selalu di update beritanya.
Kartu Prakerja gelombang 65 akan segera di buka yang akan di prediksi pada hari Jumat 22 Maret 2024.
Tentunya hal ini hanya sebatas prediksi, sebab pihak penyelenggara Prakerja belum resmi mengumumkan dibuka kembali prakerja gelombang 65.
Namun, jika dilihat dari pembukaan prakerja sebelumnya, rentan waktu jarak pembukaan kartu prakerja gelombang 63 ke pembukaan pendaftaran kartu prakerja gelombang 64 hanya memiliki rentan waktu hari 15 hari.
Kemungkinan besar, jika penyelenggara Prakerja diprediksi akan membuka pendaftaran prakerja Gelombang 65 akan dibuka lagi pada hari Jumat 22 Maret 2024. (*)
Disclaimer : informasi soal pembukaan pendaftaran ini hanya sebatas prediksi menjawab dari komentar pertanyaan di Instagram resmi Prakerja. Namun kalian harus update terus mengecek melalui akun resmi Prakerja.go.id.