JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap penyanyi dangdut Lesti Kejora oleh suaminya Rizky Billar terus menjadi sorotan.
Terungkap, sebelum terjadinya KDRT tersebut, Rizky Billar melalui tayangan youtube tak terima jika dianggap mengandalkan hidup dari Lesti Kejora.
Dalam klarifikasinya, Rizky Billar menyebut dirinya bukan tidak kerja namun justru bekerja di balik layar.
Dalam tayangan youtube Fadi Iskandar, diakui Rizky Billar, dirinya memang sempat tak mengambil pekerjaan apapun. "Rizky Billar jobless, yang kerja Lesti. Mereka tidak tahu ceritanya," ucap Billar.
Narasi tersebut ramai diperbincangkan di awal tahun 2022. Diakui Rizky Billar, awal tahun 2022 dirinya memang tidak mengambil pekerjaan apapun di dunia entertainment.
Meski begitu, Rizky Billar punya alasan khusus harus meninggalkan pekerjaannya di dunia yang telah membesarkan namanya itu.
Masa-masa transisi dari seorang suami menjadi ayah membuat Rizky Billar memutuskan untuk rehat sejenak. "Alasannya pertama gini, gua masih dalam tahap transisi jadi seorang ayah saat itu.
"Gue pengen fokus untuk lebih banyak ngabisin waktu sama keluarga," terang Rizky Billar. Rupanya, niatnya tersebut didukung oleh semesta.
Saat itulah Billar lebih banyak menghabiskan waktunya untuk mengurus perusahaan daripada wara-wiri di televisi.
Seperti diberikana penyanyi Lesti Kejora melaporkan suaminya, Rizky Billar atas dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Alhasil, Lesti pun menderita luka akibat perlakuan sang suami.
"Tangan kanan dan kiri leher dan tubuhnya merasa sakit dan atas kejadian tersebut korban merasa sakit," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan dalam keterangannya resminya, Jumat (30/9/2022).
Peristiwa itu diketahui terjadi pada Rabu (28/9/2022), dan terjadi dua kali, yakni pukul 01.51 WIB dan 09.47 WIB.
Menurut Zulpan, tindakan kekerasan terjadi saat Lesti Kejora mengetahui Rizky Billar berselingkuh. "Terlapor ketahuan berselingkuh di belakang korban," jelas Zulpan.
"Keduanya lalu terlibat cekcok pada pukul 01.51 WIB. Lesti Kejora lalu dicekik hingga dibanting ke kasur oleh Rizky Billar," tambahnya.
Lebih lanjut, Lesti Kejora juga meminta dipulangkan ke rumah orang tuanya. "Pada saat korban meminta dipulangkan ke rumah orang tuanya, terlapor emosi dan melakukan berusaha mendorong korban dan membanting korban ke kasur," kata Zulpan.
"Terlapor mencekik leher korban hingga terjatuh ke lantai, dan hal tersebut dilakukan berulang-ulang," tambahnya.
Kekerasan yang dilakukan Rizky Billar kepada istrinya itu kembali terjadi pada pukul 09.47 WIB.
Lesti diduga dicekik dan dibanting ke lantai kamar mandi. "Terlapor berusaha menarik tangan korban ke arah kamar mandi dan membanting korban ke lantai dan berulang kembali," beber Zulpan.
Lesti Kejora lalu melaporkan kasus itu ke Polres Metro Jakarta Selatan pada malam harinya sekitar pukul 22.27 WIB. Rizky Billar dilaporkan atas pelanggaran di Pasal 44 UU RI Nomor 23 Tahun 2004 tentang KDRT.