Dadang (53), tukang gorengan saat ditemui di tepi Jalan Raya Bekasi, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (15/2/2022). (Ardhi)

Jakarta

Harga Kedelai Naik Berimbas Pada Harga Tahu-tempe, Tukang Gorengan Dilema: Mau Naikkan Harga Tapi Takut Sepi Pembeli

Selasa 15 Feb 2022, 14:51 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Harga kedelai yang melonjak berdampak pada naiknya harga tahu-tempe. Tukang gorengan pun terkena imbasnya.

Seperti yang dirasakan Dadang (53), pria yang sudah puluhan tahun berdagang gorengan itu, mengaku karena dampak kenaikan harga kedelai, kini juga berimbas pada kenaikan harga jual tempe dan tahu di pasar tradisional.

"Harga tahu biasanya saya belinya 3.500 sekarang 4.500 per bungkus, kalau tempe biasanya Rp5.000 sekarang Rp6.500," ungkap Dadang saat ditemui di tepi Jalan Raya Bekasi, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (15/2/2022).

Lebih lanjut, kenaikan harga kedelai yang berdampak juga pada harga tempe dan tahu, membuat Dadang dilema.

Pasalnya, dia ingin menaikkan harga jual gorengan, namun mengingat dalam situasi pandemi jumlah pembeli cenderung sepi, dalam waktu dekat ini dia belum siap menaikkan harga.

"Yaudah, harus bagaimana kalau udah begini? Terus dagangan juga sepi pembeli, (harga) belanjaan pada naik. Mau naik (harga), naikin gimana? enggak bisa. Harga tetap aja seribuan," ucapnya.

Kendati demikian, bila memang harga kedelai terus saja melonjak, maka dirinya mau tak mau mesti menaikkan harga gorengan ataupun memperkecil ukuran tempe dan tahu.

"Pasti dinaikkan, kalau enggak dinaikkan ya rugi, enggak ada untung. Mungkin nanti harga Rp5 ribu dapetnya empat biji gorengan, kalau sekarang kan Rp5 ribu, ya lima gorengan," ucap Dadang.

Dikabarkan harga tempe dan tahu berpotensi mengalami kenaikan, lantaran harga kedelai impor yang melambung.

Pun harga normal kedelai berkisar antara Rp6.500 - Rp7.000 per kilogram, namun kini mencapai Rp11.000 per kilogram. (Ardhi)

Tags:
Harga Kedelai Melonjakharga tahu tempe naikharga tahu saat iniharga tahu sekarangharga-tempe-naikharg tempe saat iniharga tempe terbaruharga tempe sekarang

Reporter

Administrator

Editor