Ganjar Pranowo dan Puan Maharani (Foto: ist.)

Nasional

Sebut PDIP Bunuh Diri Jika Usung Puan Maharani di Pilpres 2024, Ade Armando Disindir Tokoh NU: Pendukung Ganjar Panik Bully Puan

Kamis 22 Sep 2022, 20:16 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tokoh Nadhlatul Ulama (NU), Umar Hashibuan mengunggah cuplikan video pernyataan Ade Armando yang menyebut bahwa PDIP bunuh diri jika usung Puan Maharani  di Pilpres 2024  nanti.

Umar Hasibuan melihat ada kepanikan dari pendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo soal pencapresannya di Pilpres 2024.

Sebab Ganjar tidak diikutsertakan dalam beberapa kesempatan agenda PDIP  sebelumnya. Selain itu ada kencederungan dari PDIP untuk mengusung Ketua DPR RI Puan Maharani untuk jadi kandidat Capres di Pilpres 2024 nanti.

 

Lewat unggahan di akun Twitter pribadinya @UmarHasiibuan75,, Umar Hashibuan alias Gus Umar mengunggah video wawancara Ade Armando. Dalam videonya, pegiat media sosial sekaligus dosen Universitas Indonesia (UI) itu mengatakan bahwa Puan Maharani belum bisa maju jadi presiden.

Menurut Ade Armando, secara kinerja dan leadership, Puan Maharani belum cocok untuk menjadi nomor satu.

"Kalau tolak ukur adalah kinerja leadership jelas menurut saya. Bahwa Puan tidak memiliki keduanya, kalau seorang nomor dua, barangkali masih bisa," kata Ade Armando pada video berdurasi 43 detik itu.

Lebih lanjut, Ade Armando  menegaskan bahwa PDIP bunuh diri jika usung Puan Maharani di Pilpres 2024. 

 

"Saya sih nggak melihat dia orang yang punya sosok leadership, Puan. Jadi kenapa juga harus dipaksakan. Karena, menurut saya agak bunuh diri kalau PDIP memajukan Puan sebagai nomor satu. Paling baik, nomor dua," pungkas Ade Armando.

Lantas Gus Umar beranggapan bahwa pernyataan itu adalah reaksi kepanikan dari pendukung Ganjar.

"Pendukung Ganjar pada panik dan semua pendukungnya bully puan maharani," ujar tokoh NU itu, dikutip pada Kamis (22/9/2022).

 

Gus Umar turut menepis pernyataan Ade Armando yang mempertanyakan prestasi Puan Maharani. Ia lantas mempertanyakan prestasi Ganjar sebagai Gubernur Jateng selama dua periode.

"Siapa bilang puan gak ada prestasi? Emang prestasi ganjar apa ade? Coba share ke publik apa prestasi ganjar 2 priode gub?," ujar Gus Umar. (*)

Tags:
PDIP Bunuh Diri Jika Usung Puan Maharani di Pilpres 2024PDIP Bunuh Diri Jika Usung Puan MahraniPDIP Bunuh DiriPuan Maharanipilpres 2024ade armandoAde Armando Disindir Tokoh NUPendukung Ganjar Panik Bully PuanPendukung Ganjar Panikganjarganjar pranowo

Administrator

Reporter

Administrator

Editor