AKBP Himawan Sugeha (Foto: @himawansugeha95/Twitter)

NEWS

Keren! Ramai Kritikan Satpam BCA Gantikan Peran Polisi, AKBP Himawan Sugeha Jawab Santai: Cukup Jadikan Bahan Analisa dan Evaluasi

Senin 18 Okt 2021, 14:44 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Saat ini sedang ramai diperbincangkan oleh para netizen di media sosial Twitter yang banyak menginginkan satpam BCA menggantikan peran dari kepolisian Indonesia.

Banyak netizen Twitter yang mengatakan seperti itu karena mereka kecewa dengan kinerja polisi dan lebih puas dengan pelayanan yang diberikan oleh satpam BCA.

Bahkan akibat banyaknya anggapan seperti itu, narasi ‘Satpam BCA’ sempat menjadi trending topik di Twitter pada Minggu (17/10/2021).

Netizen merasa sangat kecewa dengan kinerja dari polisi Indonesia, terlebih saat terjadi adanya insiden soal polisi yang membanting mahasiswa di Tangerang.

Meski begitu tidak semuanya setuju dengan pendapat itu, ada juga sejumlah netizen yang mengatakan bahwa kinerja polisi dan tentara di Indonesia juga sudah cukup memuaskan.

Meski demikian, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Kalimantan Selatan AKBP Himawan Sugeha SIK MH menanggapi pernyataan itu sebagai sebuah kritikan yang harus pihak kepolisian evaluasi.

Kritikan tentang ‘Satpam BCA’ ini bisa dijadikan polisi sebagai bahan analisa dan evaluasi agar ke depannya kinerja polisi bisa lebih baik lagi.

“Buat saya pribadi, cukup dijadikan bahan analisa & evaluasi Bendera Indonesia agar kedepan Polisi semakin baik dalam Melayani dan Melindungi Masyarakat,” cuitnya di akun Twitter pribadinya (@himawansugeha95).

AKBP Himawan bahkan mewajarkan apabila banyak di antara masyarakat Indonesia masih belum puas dengan kinerja polisi.

Pasalnya, dia menuturkan bahhwa sampai dengan saat ini polisi masih banyak keterbatasan sumber daya Polri.

Akan tetapi di samping itu semua, AKBP Himawan Sugeha yakni pihak kepolisian akan tetap terus melakukan upaya untuk dapat terlihat lebih baik lagi ke depannya.

“Jika ada kekurangan dan masyarakat belum puas wajar karena memang masih banyak keterbatasan sumber daya Polri. Namun yakin Polri selalu berusaha lebih baik,” tutupnya.

Tanggapan AKBP Himawan itu justru mengundang kekaguman dari para netizen di Twitter.

Mereka beranggapan bahwa jawaban seperti AKBP Himawan lah yang seharusnya dilontarkan pihak kepolisian.

Karena di sisi lain ada juga sejumlah oknum polisi yang justru menebar ancaman ke para netizen yang memberi kritikan di media sosial.

Akhirnya banyak juga netizen yang memberikan doa agar AKBP Himawan terus mendapatkan keberkahan dan kesehatan.

"Seneng bacanya, andaiii yang lain berpikir seperti ini juga, sehat sehat terus pak," tutur netizen.

"Bapak polisi yang humanis sangat jarang di temui sosok seperti beliau. Sering sering sehat pak," sahut lainnya.

"Nah, kalo responnya gini kan enak pak, engga pakek ancaman ancaman "sampai ketemu dijalan" . kasian sama bapa polisi yang kerjanya bener² mengayomi masyarakat, tapi dipatahkan sama oknum² yang baru netes gak sii Wajah menangis kencang, sehat selalu bapa dan selalu baik ya," komentar yang lain.

"syukur dah masi ada yg berfikir dengan kepala dingin sehat2 selalu pak smoga bnyak penerus2 pak hoegeng," kata yang lainnya. (cr03)

Tags:
Netizen Ingin Satpam BCA Gantikan Peran PolisiPolisi Sudah Mulai Kehilangan Kepercayaan Masyarakat IndonesiaAKBP Himawan Sugeha Jawab Santai Kritik NetizenPolisi Jadikan Kritikan Netizen Sebagai Bahan Evaluasi

Administrator

Reporter

Administrator

Editor