Gak Butuh Waktu Lama! Pelaku Penusukan Driver Ojol di Kemayoran Diringkus, Pengakuannya Mengejutkan

Senin 20 Des 2021, 16:43 WIB
Tersangka penusukan kepada driver ojol di kawasan Kemayoran Jakarta Pusat. (foto: cr01)

Tersangka penusukan kepada driver ojol di kawasan Kemayoran Jakarta Pusat. (foto: cr01)

"Korban meninggal dunia mengalami luka robek dibagian dada kiri akibat kekerasan," ujarnya kepada wartawan, Kamis (9/12/2021).

Zulpan menyebut, kejadian bermula saat seorang saksi berinisial IMW (33) melihat ada seorang pria tergeletak bersimbah darah di depan OYO MN One Residence Jalan Lenjen Suprapto, Cempaka Baru, Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Korban tergeletak di pinggir jalan mengalami luka robek bagian dada kiri," ungkapnya.

Menurut Zulpan, berdasarkan keterangan saksi yang diperiksa, korban diduga telah menjadi korban begal, sebab handphone milik korban raib.

"Korban meninggal dunia dan handphone korban merk Samsung J4 Pro juga hilang," ucapnya.

Atas kejadian tersebut, saksi kemudian langsung membawa korban ke rumah sakit dengan menggunakan bajaj. (cr01)

Berita Terkait
News Update