Teknologi ini disebut sebagai salah satu perangkat yang digunakan untuk mencegah terjadinya kecelakaan di jalan.
Teknologi ini memiliki empat sistem yang bekerja untuk meminimalisir potensi kecelakaan.
Keempat sistem tersebut dikenal Collision Mitigation Brake System (CMBS) yang bekerja dengan memperingatkan pengendara secara bertahap ketika mobil mendeteksi adanya potensi benturan dengan kendaraan lain di depannya.
Peringatan tersebut berbentuk audio visual pada layar dashboard, seatbelt yang mengencang secara otomatis, serta mengaktifkan rem.
Lalu Road Departure Mitigation System (RDM), yang disebutkan jika fitur ini berfungsi saat kamera mendeteksi mobil keluar dari marka jalan tanpa menyalakan lampu sein.
Apabila mobil tetap keluar dari jalurnya setelah mendapat peringatan audio-visual, maka sistem RDM akan mengatur arah setir dan melakukan pengereman secara otomatis agar mobil kembali ke jalur semula.
Kemudian, ada sistem Lane Keeping Assist System (LKAS) yang berfungsi membantu setir bergerak secara otomatis agar mobil tetap di jalurnya.
Dan terakhir sistem Adaptive Cruise Control (ACC) yang berfungsi mendeteksi jarak mobil dengan kendaraan di depannya melalui Milimeter Wave Radar.
Sehingga mobil akan mengatur kecepatan secara otomatis tanpa harus menginjak pedal gas untuk mempertahankan jarak aman.
Dengan teknologi tersebut, merupakan varian tertinggi dari beberapa tipe All New Honda BR-V, dengan nilai jual Rp 339,9 juta.
Sementara untuk harga All New Honda BR-V paling murah, yakni dijual dengan harga Rp 275,9 juta.
Selengkapnya, harga untuk setiap varian Honda BR-V adalah sebagai berikut:
All New Honda BR-V S MT Rp 275,9 Juta
All New Honda BR-V E MT Rp 289,9 Juta
All New Honda BR-V E CVT Rp 299,9 Juta
All New Honda BR-V Prestige CVT Rp 321,9 Juta
All New Honda BR-V Prestige CVT with Honda SENSINGTM Rp 339,9 Juta