Neti, ibu korban kebakaran di Lapas Kelas I bernama Hariyanto alias Bule. (ist)

Kriminal

Ibu Korban Kebakaran di Lapas Tangerang Mengaku Sedih karena Belum Sempat Jenguk Selama Pandemi

Rabu 08 Sep 2021, 22:09 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Isak tangis terus keluar dari kedua bola mata Neti, ibu dari Hariyanto alias Bule (42) yang merupakan salah satu korban kebakaran di Lapas Kelas I Tangerang pada Rabu (8/9/2021).

Hariyanto merupakan warga Kelurahan Kebon Jeruk, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Dia adalah salah seorang terpidan kasus narkotika di Lapas Tangerang.

"Saya tadinya gak tau, saya telponin, dia gak ada kabarnya. Ga lama tetangga saya bilang Bule kena bakar," ujarnya dalam video yang diterima Poskota, Rabu.

Dalam video memperlihatkan Neti tengah menangis dipelukan seorang kerabatnya sambil mengenang Hariyanto.

Sementara Ramli, ayah Hariyanto mengatakan bahwa sebenarnya Hariyanto akan bebaa tiga bulan lagi tepatnya pada Desember 2021.

"Dia gak pernah ngasih tau dipenjara akan berapa lama, tapi katanya Desember mau keluar mau bebas," paparnya.

Dikatakan Ramli, semenjak pandemi Covid-19, dirinya bersama istri sudah tidak pernah menjenguk Hariyanto sebab pihak Lapas tidak membolehkan menjenguk selama pandemi.

Diketahui, kebakaran melanda Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang pada Rabu (8/9/2021).

Kepala Bagian Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyatakan Kemenkumham, Rika Aprianti menyatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 01.50 WIB.

"Kebakaran terjadi sekitar 01.50 WIB. Kebakaran bermula dari Blok C Lapas Kelas I Tangerang," kata Rika.

Dalam kebakaran itu diketahui, sebanyak 41 narapidana tewas, delapan orang luka berat, dan 72 orang luka ringan. (cr01)

Tags:
kebakaranLapas Kelas 1 TangerangKepala Bagian Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyatakan KemenkumhamRika Aprianti

Administrator

Reporter

Administrator

Editor