Obrolan Minggu Profesor Amir Santoso: Vaksin

Minggu 20 Des 2020, 06:00 WIB
Prof Dr Amir Santoso, Gurubesar FISIP UI; Rektor Universitas Jayabaya,

Prof Dr Amir Santoso, Gurubesar FISIP UI; Rektor Universitas Jayabaya,

Pemberian vaksin ini adalah salah satu tonggak yang harus dilewati apakah publik akan percaya atau tidak kepada pemerintah. Jika vaksinasi berhasil, pastilah kepercayaan publik akan meningkat atau sebaliknya.

Mengupayakan kepercayaan publik bukan hal mudah di tengah derasnya arus informasi melalui saluran informal seperti medsos. Tapi daripada mengkonter issue negatif tentang vaksin melalui medsos, saya sarankan agar lebih baik pemerintah fokus kepada upaya untuk memberikan secara gratis vaksin yang telah teruji. 

Soalnya dalam berbagai medsos banyak sekali info dan pernyataan tentang vaksin berseliweran tapi publik tidak tahu mana yang benar dan mana yang hoax sehingga hal itu merugikan posisi pemerintah.

Jadi sudah bagus presiden telah bersedia memberi contoh. Tinggal para menteri dan pejabat tinggi lainnya yang masih ditunggu kesediaannya menggunakan vaksin. 

Karena itu, sekali lagi  sebaiknya presiden dan semua menteri serta pejabat tinggi itulah yang lebih dulu disuntik vaksin agar kepercayaan masyarakat bisa terbentuk dan kita semua akhirnya terbebas dari pandemi ini. (Profesor Amir Santoso, Gurubesar FISIP UI; Rektor Universitas Jayabaya, Jakarta).

Berita Terkait
News Update