NIK KTP ini telah menerima saldo dana bansos periode September-Oktober dari pemerintah. Selamat bantuan sosial PKH dan BPNT dicairkan bertahap. (Humas Pemkab Tegal)

EKONOMI

SELAMAT, NIK KTP Atas Nama Ini Sudah Menerima Saldo Dana Bansos September-Oktober, Subsidi Bantuan Sosial PKH dan BPNT Belum Cair Merata, Cek Status Penerimaan Anda

Senin 07 Okt 2024, 19:37 WIB

POSKOTA.CO.ID – Kabar terbaru terkait dengan saldo bantuan sosial (bansos) yang masuk ke kartu KKS untuk keluarga penerima manfaat (KPM) bantuan sosial reguler, baik PKH maupun BPNT, periode 2 bulan September-Oktober 2024, akan diulas dalam artikel ini. 

Pada Senin hari ini, 7 Oktober 2024, banyak KPM bertanya-tanya di media sosial kapan pencairan dana bansos dilakukan.

Beberapa sumber melaporkan bantuan PKH sudah cair, namun tidak sedikit yang saat mengecek kartu KKS mereka, ternyata belum ada saldo dana yang masuk.

Perlu dijelaskan bahwa bantuan sosial reguler, terutama PKH, sudah mulai dicairkan sejak 2 Oktober 2024. 

Proses pencairan ini berlangsung secara bertahap di seluruh Indonesia, baik melalui kartu KKS Bank BNI, BRI, maupun Bank Mandiri. 

Oleh karena itu, KPM pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang belum menerima saldo di kartu KKS mereka, diharapkan untuk bersabar karena pencairan tidak dilakukan serentak.

Seperti yang pernah disampaikan sebelumnya, pencairan Bansos Program Keluarga Harapan (PKH) maupun Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), baik tunai maupun non-tunai, tidak pernah dilakukan dalam sekali waktu untuk semua KPM. 

Pencairannya berbeda-beda bergantung wilayah dan waktu yang telah ditentukan. Oleh karena itu, penting bagi para KPM untuk tetap bersabar dan memperbanyak doa agar pencairan saldo segera dilakukan pada periode ini.

Pada 2 Oktober 2024, KKS Bank BNI menjadi yang pertama menerima saldo sebesar Rp400.000, meskipun masih belum jelas apakah ini untuk bantuan PKH atau BPNT, karena nominalnya sama. 

Kemudian, pada 3 Oktober 2024, pencairan mulai terjadi di kartu KKS Bank BRI, meskipun masih belum merata. 

Begitu pula pada 4 dan 5 Oktober 2024, kartu KKS Bank Mandiri juga mulai menerima saldo, namun prosesnya masih bertahap. 

Daerah yang Menerima Pencairan Dana Bansos Hari Ini

Hari ini, 7 Oktober 2024, saldo kembali terpantau masuk di KKS Bank BRI dan BNI, meskipun belum merata di semua daerah. 

Beberapa KPM sudah berhasil mentransaksikan bantuan, seperti:

Sehari sebelumnya, Minggu 6 Oktober 2024, beberapa pencairan lainnya juga dilaporkan, seperti:

Penting diingat, pencairan ini masih belum merata di semua daerah dan komponen.

Oleh karena itu, para KPM diharapkan tetap bersabar menunggu giliran pencairan yang akan terus berlanjut hingga beberapa hari ke depan.

Cara Cek Status Penerima Bansos 2024

Untuk mengetahui apakah Anda atau seseorang memenuhi syarat sebagai penerima Bansos PKH atau BPNT, pemeriksaan dapat dilakukan dengan memasukan nama lengkap sesuai KTP melalui situs cek bansos Kementerian Sosial (Kemensos). 

Ikuti langkah-langkah sebagai berikutberikut:

1. Buka situs cekbansos.kemensos.go.id melalui perangkat Anda.
2. Masukkan data wilayah sesuai alamat KTP, termasuk provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
3. Isi nama lengkap sesuai dengan KTP.
4. Masukkan kode captcha yang ditampilkan untuk verifikasi.
5. Tekan tombol Cari Data’.

Demikian informasi mengenai pencairan saldo dana bansos periode September-Oktober oleh pemerintah. Semoga bermanfaat.

DISCLAIMER: Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan PKH dan BPNT berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luas.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
bansosBantuan sosialnomor induk kependudukanpkhBansos PKH 2024Bantuan Pangan Non Tunai

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor