POSKOTA.CO.ID - Jika anak Anda terdata sebagai salah satu penerima bansos PIP September 2024, begini cara klaim saldo dana bantuan sosial (Bansos) tersebut.
Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan salah satu bansos yang masih akan disalurkan oleh pemerintah.
Bansos PIP ini, bertujuan guna membantu siswa untuk memenuhi semua kebutuhan pendidikannya.
Bantuan ini, khusus diberikan kepada siswa yang sudah terdaftar, serta memenuhi syarat melalui NISN dan NIK orang tua yang sudah tercatat di Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemdikbud RI.
Guna mengetahui status saldo dana PIP September 2024, bisa dilakukan secara online yakni melalui situs resmi SIPNTAR Enterprise di pip.kemdikbud.go.id.
Bagi siswa atau orang tua yang ingin mengetahui, apakah bantuan PIP September 2024 telah cair atau belum, prosesnya cukup mudah.
Anda bisa langsung memeriksa status pencairan saldo dana tersebut, hanya dengan menggunakan Nomor Induk Siswa Nasional dan NIK siswa.
Kedua nomor tersebut cukup penting, sebab merupakan identitas utama dalam sistem PIP, yang menghubungkan siswa dengan bantuan yang mereka terima.
Untuk mengecek status penerima dan pencairan saldo dana PIP September 2024 cukup gampang hanya dnegan mengakses situs pip.kemdikbud.go.id.
Pada halaman utama, Anda akan diminta untuk memasukkan NISN dan NIK siswa yang terdaftar.
Usai data diinput, situs terseut akan menampilkan status penerima dan pencairan dana PIP September 2024, lengkap dengan jumlah bantuan dan tanggal pencairannya
Oleh karena itu, pastikan NISN dan NIK yang dimasukkan benar dan aktif, serta sesuai dengan data siswa yang didaftarkan di sekolah tersebut.
Jika anak Anda adalah salah satu penerima bansos PIP September 2024, berikut ini cara klaimnya.
Cara Klaim Saldo Dana Bansos PIP September 2024
- Pastikan siswa terdaftar sebagai penerima bantuan PIP dengan cara memeriksa di situs web resmi atau menghubungi pihak sekolah.
- Persiapkan semua dokumen yang dibutuhkan, seperti Kartu Keluarga (KK), Kartu Pelajar, dan dokumen pendukung lainnya. Pastikan semua dokumen tersebut dalam keadaan baik dan terbaru.
- Umumnya, dana PIP dicairkan melalui sekolah atau dinas pendidikan setempat. Silakan hubungi pihak sekolah untuk informasi lebih lanjut mengenai proses berikutnya.
- Setiap wilayah mungkin memiliki prosedur yang berbeda-beda, jadi penting untuk mengikuti petunjuk yang diberikan dengan teliti. Pastikan siswa memahami dan mematuhi semua prosedur untuk menghindari kendala.
- Setelah semua dokumen dan prosedur lengkap, siswa hanya perlu menunggu konfirmasi dari pihak terkait mengenai pencairan dana
Semoga informasi tersebut bisa membantu, khususnya untuk yang sekarang lagi membutuhkan informasi terkait Bansos PIP September 2024.
Berikut ini besaran saldo dana Bansos PIP 2024
- Untuk siswa SD/SDLB/Paket A, akan menerima bantuan dengan sebesar Rp450.000 per tahun
- Untuk siswa di jenjang pendidikan SMP/SMPLB/Paket B, bakal menerima bantuan dana dengan besaran Rp750.000 pertahun.
- Sedangkan untuk siswa jenjang SMA/SMK/Paket C, akan mendapatkan bantuan dana sebesar Rp1.800.000 per tahun.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.