NIK KTP dan KK Anda terdaftar sebagai penerima saldo dana Rp250.000 dari pemerintah lewat Bansos PKH. (Canva/Fani Ferdiansyah)

EKONOMI

NIK KTP dan KK Anda Masuk Daftar Terima Saldo Dana Rp250.000 Bansos PKH Hari Ini 20 Agustus 2024, Silakan Cek Rekening KKS 

Selasa 20 Agu 2024, 23:01 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) Anda terpilih sebagai penerima saldo dana Rp250.000 Bansos PKH dari pemerintah.

Simak informasi lengkap dan cara mengecek status penerima bantuan dalam artikel selengkapnya.

Hari ini, 20 Agustus 2024, beberapa Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melaporkan bahwa saldo bantuan sosial telah masuk ke dalam kartu Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) mereka, dengan nominal yang diterima adalah sebesar Rp250.000. 

Informasi ini diketahui dari sebuah postingan di grup media sosial, di mana seorang KPM memposting dengan caption, “Alhamdulillah akhirnya cair juga komponen SMP ke SMA, baru aja diambil di tanggal 20 Agustus tahun 2024,” dan menunjukkan nominal yang diterima sebesar Rp245.000.

Menurut kanal YouTube Diary Bansos, jumlah dana Rp245.000 yang diterima kemungkinan besar adalah bagian dari total bantuan sebesar Rp250.000, dengan potongan sebesar Rp5.000 yang mungkin digunakan untuk biaya administrasi. 

Bantuan ini merupakan alokasi dari Program Keluarga Harapan (PKH) untuk bulan Juli dan Agustus, yang ditujukan bagi KPM dengan komponen anak yang naik jenjang pendidikan dari SMP ke SMA.

Sebelumnya, penyaluran bantuan PKH untuk KPM naik jenjang memang sempat tertunda dan baru dapat dicairkan pada hari ini.

Bantuan PKH untuk Komponen Pendidikan SMP ke SMA

Bantuan yang diterima dengan nominal Rp250.000 masih sama berdasarkan komponen lama, yaitu jenjang pendidikan SMP. 

Meskipun anak sudah naik ke jenjang SMA, nominal bantuan yang diterima masih sama dengan jenjang SMP. 

Untuk jenjang SMA, seharusnya bantuan yang diterima adalah sebesar Rp333.333, namun kemungkinan penyesuaian akan dilakukan pada penyaluran tahap berikutnya, yang dijadwalkan pada alokasi bulan September dan Oktober.

Bagi KPM yang menerima penyaluran bantuan melalui kartu KKS namun hingga saat ini masih belum cair, harapannya bantuan PKH atau Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) bisa segera disalurkan. 

Proses pencairan yang tertunda ini tentunya menjadi harapan bagi banyak KPM, terutama bagi mereka yang sangat mengandalkan bantuan tersebut untuk kebutuhan sehari-hari.

Komponen Penerima Bansos PKH dan Rincian Dana yang Diterima

Berikut adalah komponen lengkap penerima PKH beserta rincian dana bantuan yang diterima setiap dua bulan sekali, yakni Juli-Agustus 2024.

•     Balita berusia 0-6 tahun: Rp500.000 per tahap
•     Ibu hamil dan masa nifas: Rp500.000 per tahap 
•     Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp150.000 per tahap 
•     Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp250.000 per tahap 
•     Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp333.333 per tahap 
•     Penyandang disabilitas berat: Rp400.000 per tahap 
•     Lansia: Rp400.000 per tahap 

Cara Cek Status Penerimaan Bansos

Jika Anda belum menerima bansos, Anda dapat memeriksa statusnya secara mandiri melalui laman resmi Kemensos dengan langkah-langkah berikut:

1. Kunjungi situs web resmi Kementerian Sosial di cekbansos.kemensos.go.id.
2. Isi informasi tempat tinggal Anda mulai dari provinsi hingga desa sesuai alamat KTP.
3. Masukkan nama Anda sesuai KTP.
4. Klik tombol "Cari Data".
5. Sistem akan menampilkan nama dan status penerimaan Bansos PKH.

Itulah informasi mengenai progres penyaluran Bansos PKH dan BPNT Tahap 4 Periode Juli-Agustus 2024. Semoga bermanfaat.

DISCLAIMER: Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan BPNT dan PKH berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luas.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
nomor induk kependudukankartu tanda penduduk elektronikBansos PKHProgram Keluarga HarapanSaldo danasaldo dana bansos

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor