JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ada resep menu diet ala Ade Rai yang bisa kamu coba, konon akan membantu menjaga berat badan secara efektif.
Selain itu, diyakini bahwa resep menu diet ala Ade Rai ini bisa mengecilkan perut buncit.
Bahkan jika diterapkan dalam waktu yang panjang secara konsisten, maka bisa menjadi pola makan yang sehat.
Seperti diketahui bahwa Ade Rai merupakan binaragawan tersohor di Tanah Air.
Ia kerap membagikan tips gaya hidup sehat termasuk menu diet yang bisa membantu orang-orang yang tengah berjuang mendapatkan tubuh sehat dan berat badan ideal.
Seperti halnya kali ini, resep menu diet ala Ade Rai juga rupanya sering kali menjadi acuan beberapa orang yang melakukan diet.
Lalu, apa resep menu diet ala Ade Rai yang bisa dicoba untuk menjaga berat badan secara efektif?
Dirangkum dari YouTube Dunia Ade Rai, berikut ini resep ala sang binaragawan untuk menjaga berat badan.
Resep menu diet ala Ade Rai
Karbohidrat
1. Sumber karbohidrat
Nasi merah, Ubi atau kentang, Oat meal, Whole wheat, Sayur-sayuran, Buah-buahan
2. Penyajian Kukus, Panggang, Rebus, Sayuran atau buah-buahan bisa mentah
3. Jadwal Karbohidrat Setelah latihan atau olahraga, First meal atau breakfasting, 2 meals a day dan 3 meals a day
4 Jumlah atau takaran karbohidrat Sekepal karbohidrat per meal, Sayur sebebasnya, Buah secukupnya, tantangan buah mengandung fruktosa atau gula yang diproses di liver
Protein
1. Sumber protein Daging putih (ayam, ikan, telur, sea food), Daging merah (sapi, kambing) , Nabati (tempe, tahu, beans, kacang-kacangan)
2. Penyajian Digoreng pakai butter, olive oil, coconut oil secukupnya, dipanggang, kukus, rebus, pepes, mentah
3. Jadwal protein Every meal, first dan last meal
4. Jumlah protein yakni setelapak tangan, kurang lebih 30 gram per meal Lemak
1. Sumber lemak Omega 3 lebih tinggi daripada Omega 6 dan harus alami seperti alpukat, kuning telur, kacang-kacangan
2. Penyajian Bjika digoreng gunakan butter atau olive oil secukupnya, rebus, atau kukus
3. Jadwal Pada saat dengan protein dan pada saat dengan tanpa karbohidrat
4. Jumlah protein Secukupnya Itulah resep diet ala Ade Rai yang selama ini ia lakukan.
Selain pola makan, olahraga juga menjadi kunci untuk menjaga berat badan dan membentuk otot tubuh.
Tidak hanya itu, Ade Rai juga menjelaskan bahwa bagi para pemula yang memulai diet, nutrisi pada makanan harus terpenuhi sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Selain itu olahraga kardio dan olahraga beban juga diperlukan untuk menurunkan berat badan.
Sehingga, perut buncit akan terkikis dan otot akan terbentuk, selebihnya metabolisme dan kinerja organ tubuh akan bekerja dengan baik.
Itulah resep menu diet ala Ade Rai yang bisa kamu coba agar pola makan dan gaya hidup lebih sehat serta untuk menjaga berat badan secara efektif. (*)