JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Melakukan aktivitas begadang semalaman, pasti menimbulkan kondisi di mana tubuh akan terasa lemas bahkan pusing kepala pada saat siang harinya.
Alasan sangat masuk akal karena pada saat tubuh kita membutuhkan waktu istirahat, kita malah memaksanya untuk tetap terjaga
Hal tersebut tentu berdampak pada energi tubuh dan mulai terasa efeknya yang bahkan bisa mengganggu aktivitas pada hari berikutnya.
Demi menghindari kondisi tersebut, sebaiknya lakulan hal-hal berikut sebagai solusi supaya badan tidak lemas setelah begadang, dikutip dari situs Everyday Health:
1. Tidur cukup sebelum dan setelah begadang
Usahakan untuk tidur beberapa jam sebelum begadang dan setelahnya. Ini akan membantu mengisi ulang energi tubuh Anda.
2. Batasi konsumsi kafein
Minuman berkafein seperti kopi, teh, atau minuman energi bisa membantu Anda tetap terjaga saat begadang.
Namun, konsumsi berlebihan kafein dapat menyebabkan kelelahan lebih parah ketika efeknya mulai hilang. Batasi jumlah konsumsi kafein dan hindari minum kafein beberapa jam sebelum tidur.
3. Istirahat sebentar
Jika memungkinkan, cari waktu untuk beristirahat sejenak selama begadang. Peregangan, sedikit tidur siang, atau sekadar menutup mata selama beberapa menit bisa membantu menyegarkan pikiran dan tubuh.