Selalu Absen, YouTuber Dipecat Sebagai Anggota Parlemen
Minggu, 26 Maret 2023 13:00 WIB
Share
Yoshikazu Higashitani

JEPANG, POSKOTA.CO.ID - YouTuber pengulas gosip selebritas menjadi anggota pertama parlemen Jepang pertama yang dipecat.

Pasalnya dia tidak pernah menghadiri sidang.

Yoshikazu Higashitani dikeluarkan pada Selasa (14/3/2023) oleh rekan-rekannya di Senat karena tidak pernah masuk kerja.

Dia tidak menghadiri sidang parlemen satu hari pun sejak terpilih tujuh bulan lalu.

Komite disiplin parlemen mencabut statusnya sebagai anggota parlemen karena terus absen.

Video Gosip Selebritas

Yoshikazu Higashitani terpilih menjadi anggota majelis tinggi parlemen pada Juli 2022 lalu.

Dia lebih dikenal di YouTube dengan sebutan GaaSyy yang terkenal dengan video-video gosip selebritasnya.

Pemecatan adalah hukuman paling berat yang bisa diterima anggota parlemen Jepang. Sejak 1950 hanya ada dua kali pemecatan dan ini adalah pertama kalinya seorang anggota parlemen didepak karena terus absen.

Yoshikazu Higashitani dijuluki “anggota dewan yang selalu absen” diyakini tinggal di Uni Emirat Arab.

Halaman
1 2 3
Reporter: Ignatius Dwiana
Editor: Ignatius Dwiana
Sumber: -