JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tips diet yang dilakukan banyak orang terkadang tidak semua berhasil. Kegagalan dapat membuat orang depresi dan berputus asa.
Banyak tips diet akan gagal jika seseorang tidak mempunyai tekat yang kuat dan percaya diri yang tinggi.
Ketika seseorang memiliki tekat yang kuat untuk berdiet ia tidak akan melanggar komitmen dan harus percaya proses itu sendiri.
Hal itulah yang membuat orang melakukan diet yang sama namun hasilnya bisa berbeda.
Berdasarkan rangkuman Poskota.co.id dari berbagai sumber, berikut tips diet untuk menurunkan berat badan sehat dan cepat.
Satu Kali Makan Besar
Cara diet yang efektif dan banyak dicoba orang-orang berasal dari menjaga pola makan.
Oleh karena itu, pola makan berperan penting untuk menentukan berhasil atau tidaknya kita melakukan diet.
Satu kali makan besar tentu tidak terkesan aneh bagi orang yang sedang melakukan diet. Karena umumnya, manusia akan makan tiga kali sehari,yaitu makan pagi, makan siang dan makan malam.
Kalian bisa memilih dari tiga waktu tersebut untuk melakukan makan besar. Makan besar di sini berarti makan menggunakan nasi dan lauk.
Jangan Makan Lebih Dari Jam 6 Malam
Tidak boleh makan lebih dari jam 6 malam merupakan salah satu cara diet baik. Alasannya karena tubuh tidak akan melakukan aktivitas seperti pada pagi atau siang hari.
Jika makan lebih dari jam 6 malam makanan susah dipecah sehingga makanan itu disimpan dan menjadi lemak.
Orang yang memiliki banyak lemak rentan terkena penyakit Obesitas. Maka dari itu hindari makan lebih dari jam 6 malam.
Hindari Gorengan
Minyak sawit merupakan minyak jenuh yang tidak bagus untuk kesehatan tubuh jika dikonsumsi berlebihan.
Lihat juga video “5 Makanan Wajib Saat Perayaan Imlek 2022”. (youtube/poskota tv)
Terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang di goreng akan mengendapkan minyak jenuh di dalam tubuh, sehingga berbahaya bagi kesehatan dan diet yang dijalani.
Banyak Mengkonsumsi Air Putih
Hal ini jangan sampai dilupakan, sebab diet harus diimbangi dengan mengkonsumsi banyak air putih. Air putih sangat bagus untuk memecah energi, tanpa air putih makanan yang masuk ke dalam tubuh sulit untuk diproses secara sempurna.
Air putih juga berfungsi sebagai penghancur lemak pada tubuh kita.
Jangan Begadang
Begadang saat malam hari akan menyebabkan susah menurunnya berat badan. Pada saat malam hari nafsu makan meningkat, saat itulah salah satu penyebab yang susah untuk menurunkan berat badan.
Begadang banyak orang yang ingin ngemil dan makan berat. Tidur merupakan cara yang efektif untuk bisa diet karena saat itu organ bisa bekerja dengan maksimal.
Hindari Makanan Instan
Salah satu makanan yang harus dihindari adalah makanan instan. Makanan instan memiliki kandungan MSG tinggi, tinggi gula dan garam yang bisa menghambat diet.
Olahraga
Diet tidak ada artinya jika tidak diimbangi dengan olahraga. Karena saat kita olahraga banyak lemak yang terbakar.
Saat berkeringat orang akan mengeluarkan hasil pembakaran lemak yang ada di dalam tubuh.
Olahraga yang bisa membantu menurunkan berat badan, di antaranya, yaitu Joging, bersepeda, dan berenang. (Alvito Dinova)