Brigadir NP meminta maaf kepada Faris, aktivis mahasiswa yang ia banting saat membubarkan aksi demo di depan Kantor Bupati Tangerang. (foto: veronica)

Tangerang

Kapolda Minta Maaf soal Oknum Polisi Banting Mahasiswa, PMII Banten Kasih Tanggapan Begini

Kamis 14 Okt 2021, 10:48 WIB

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Ketua Umum PKC PMII Provinsi Banten, A. Solahuddin mengapresiasi langkah Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto yang langsung menemui M Faris Amrullah (21) dan orang tuanya untuk meminta maaf atas tindakan represif oknum anggota Polresta Tangerang.

Kapolda juga menyampaikan akan menindak tegas oknum Polres Kota Tangerang, Brigadir NP yang menyalahi prosedur pengamanan saat aksi unjuk rasa yang dilakukan aktivis Himpunan Mahasiswa Tangerang (Himata) di Pemkab Tangerang, Rabu (13/10/2021) kemarin.

"Kami apresiasi atas langkah Kapolda Banten yang cepat dan tanggap dalam menuntaskan persoalan," ungkap Solahuddin dalam keterangan yang diterima Poskota.co.id, Kamis (14/10/2021).

Menurut Solahuddin, langkah cepat Kapolda meminta maaf kepada korban menandakan bahwa irjen Rudy Heriyanto merupakan pimpinan yang santun dan patut dijadikan tauladan. 

Bukan hanya meminta maaf, Irjen Rudy juga bertanggung jawab untuk pemulihan kesehatan korban dan akan menindak tegas Brigadir NP yang menyalahi aturan.

"Langkah Pak Kapolda santun dan berwibawa, ini hal baik buat pak Kapolda sebagai pimpinan di institusi kepolisian Banten," imbuhnya. 

Solahuddin berharap, di semua institusi kepolisian harus memperhatikan SOP dalam melakukan pengamanan aksi, jangan sampai ada lagi tindakan refresif yang dilakukan oknum kepolisian.

"Kepolisian sejatinya adalah pengayom, pelayan dan pelindung yang menjamin ketertiban dan keamanan bagi masyarakat," tandasnya.

 

Ketua Umum PKC PMII Provinsi Banten, A. Solahuddin mengapresiasi langkah kapolda terkait tindakan oknum polisi terhadap aktivis Himata. (foto: dok. pribadi)

Sebelumnya, kericuhan terjadi ketika Himpunan Mahasiswa Tangerang (Himata) Banten menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Bupati Tangerang, Rabu (13/10/2021).

Dalam kericuhan itu terekam momen seorang oknum polisi membanting keras salah seorang mahasiswa ke aspal. Rekaman video tindakan represif Brigadir NP terhadap mahasiswa Faris mirip adegan 'SmackDown' itu pun viral di media sosial.

Kekinian, Brigadir NP yang melakukan tindakan represif terhadap mahasiswa itu telah meminta maaf. Ia menyesali perbuatannya.

"Saya meminta maaf sebesarnya kepada mas Faris. Saya akan bertanggung jawab sepenuhnya atas apa yang telah saya perbuat," katanya saat mengampaikan permintaan maaf kepada Faris di Mapolresta Tangerang, Rabu (13/10/2021).

NP mengaku, tindakan yang dilakukannya tersebut hanya sebatas reflek saja saat mengamankan aksi demo mahasiswa yang sudah mulai terlihat ricuh.

"Tidak ada unsur kesengajaan. Hanya reflek saja," ungkapnya.

Sementara, Faris yang juga dihadirkan di tempat yang sama menerima permintaan maaf dari Brigadir NP yang sempat mencekik dan membanting dirinya.

"Saya sebagai manusia sudah memaafkan. Tapi kejadian yang saya alami tentu tidak akan bisa dilupakan," ungkap Faris di depan awak media.

Faris melanjutkan bahwa saat ini kondisinya sedang baik-baik saja dan tidak mengalami cedera yang serius.

"Saya gak mati, sekarang masih hidup. Dalam keadaan biasa-biasa aja, walaupun agak sedikit pegal-pegal," imbuhnya.

Sementara itu, Kapolres Kota Tangerang, Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro menegaskan, meski sudah meminta maaf kepada korban, Brigadir NP tetap harus menjalani proses pemeriksaan oleh Propam Mabes Polri dan Polda Banten.

"Tetap menjalani pemeriksaa atas tindakannya itu, dan nanti kita tunggu hasilnya," kata Kombes Wahyu.

Tonton juga video “Polisi Pelaku ‘SmackDown’ Mahasiswa Minta Maaf”. (youtube/poskota tv)

Selain brigadir NP, sejumlah petugas kepolisian lainnya juga akan mejalani pemeriksaan untuk menentukan sanksi yang akan dijatuhkan pada yang bersangkutan.(kontributor banten/rahmat haryono)

Tags:
Polisi banting mahasiswaPMII BantenPermintaan Maaf Kapolda soal Oknum Polisi Banting MahasiswaPMII Banten Apresiasi Permintaan Maaf KapoldaKapolda Banten Minta MaafPolisi Banting Mahasiswa Minta MaafDemo Mahasiswa Tangerang Ricuh

Administrator

Reporter

Administrator

Editor