Jerinx datang didampingi oleh istri, Nora Alexandra dan tim kuasa hukumnya. Pasangan suami-istri tampil kompak dengan balutan merah menyala.
Jerinx tampil casual dengan kaos berwarna merah dan celana hitam juga dilengkapi topi khasnya. Sementara sang istri tampil cantik dengan kuncir cepol dalam blazer merah dan kaos hitam.
Turun dari mobil CRV, Nora Alexandra menunggu sang suami di depan pintu mobil. Selepas turun, Nora langsung mengamit lengan Jerinx untuk bergandengan tangan.
Gandengan tersebut tak dilepas kala menghadapi awak media. Masih dengan sikapnya yang garang, Jerinx SID menyapa awak media.
Santai, pria itu memperkenalkan kuasa hukumnya ke awak media. Mata pria 44 tahun itu juga nampak sumringah.
"Perkenalkan ini kuasa hukum saya," kata Jerinx semangat.
Disinggung soal kondisi kesehatan usai melakukan perjalanan darat dari Bali memuji Jakarta selama dua hari, Jerinx SID mengaku sehat.
"Sehat, terimakasih," katanya. (cr07)