Viral di Medsos, Omzet Penjualan Bakso Dimas 'Raffi Ahmad KW' Meningkat

Selasa 03 Nov 2020, 15:34 WIB
Dimas Ramadhan, penjual bakso viral karena mirip Raffi Ahmad. (Ist)

Dimas Ramadhan, penjual bakso viral karena mirip Raffi Ahmad. (Ist)

BEKASI – Memiliki wajah tampan tidak membuat Dimas Ramadhan gengsi untuk membantu ayahya berjualan bakso ikan di depan sekolah di Jalan Raya Tri Satya, Kecamatan Rawa Lumbu, Kota Bekasi. 

Setiap sore, pemuda 20 tahun ini menggantikan sang ayah berjualan hingga malam hari. Wajah gantengnya langsung menarik perhatian pembeli bakso ikan Dimas khususnya kaum hawa.

Hingga ada salah satu pembeli wanita yang diam-diam merekam wajah Diam saat berjualan dan mengunggah video tersebut ke media sosial.

Baca juga: Penjual Bakso Ikan di Bekasi Dijemput Tim Raffi Ahmad

Tak disangka video tersebut viral di media sosial (medsos) sampai membuat karyawan Raffi Ahmad menjemput Dimas di rumah kontrakannya di Jalan Sepatan, RT 4/4, Kelurahan Sepanjang Jaya, Kecamatan Rawa Lumbu untuk dipertemukan langsung dengan Raffi Ahmad.

Menurut Agus, 53, ayah Dimas, putra keduanya itu kembali membantu dirinya berjualan bakso ikan sejak satu bulan terakhir. “Kembali bantu saya setelah tidak lagi bekerja karena terkena pengurangan pegawai akibat Covid 19,”  tutur Agus. 

Sebelumnya, setelah lulus SMK tahun 2018, Dimas sempat bekerja di salah satu hotel di Bekasi . “Kerja di hotel tapi kena PHK karena ada pengurangan karyawan. Setelah itu sempat bekerja di dealer motor tetapi hanya berlangsung selama dua bulan, lagi-lagi kena PHK gara gara Covid 19,” paparnya.

Agus,  Ayah Dimas. (Yahya)

Setelah tidak lagi bekerja di delaer motor itu lah kemudian Dimas kembali membantu berjualan bakso ikan. “Berjualan bakso ikan sebeneranya sudah ditekuni Dimas sejak SMP. Pulang sekolah setiap sore dia aplusan gantiin saya berjualan sampai malam,” ungkap Agus.

Diceritakan Agus, sejak anaknya viral di medsos, dagangan miliknya hampir setiap hari diserbu pembeli, khususnya wanita. “Apalagi kalau pas yang jaga anak saya. Alhamdulillah omset ikut meningkat sejak anak saya viral,” katanya.

Baca juga: Viral Oknum FKDM Maksa Minta Dilayani Makan di Warung Bakso saat PSBB Ketat

Untuk harga bakso ikan, Agus mematok harga Rp2000 untuk tiga bakso.  “Omset meningkat hingga 50 persen,”  kata Agus yang enggan menyebutkan nominal angka.

“Yah lumayan lah bisa buat nutupin bayar kontrakan,” pungkasnya. (yahya)

Berita Terkait
News Update