POSKOTA.CO.ID - Puluhan narapidana (napi) di Lapas Kutacane, Aceh kabur hingga menghambat arus lalu lintas di jalan raya sekitar Lapas tersebut.
Bahkan kondisi kaburnya puluhan napi tersebut, terekam oleh kamera ponsel salah seorang warga.
Video itu pun dibagikan oleh akun X, PartaiSocmed dan kini viral di media sosial.
Dalam rekaman video itu, terlihat sejumlah napi berhamburan dari arah dalam Lapas ke luar.
Baca Juga: Pakar Komunikasi: Rocky Gerung Menapikkan Prinsip Demokrasi Komunikasi
Di antaranya terlihat tengah berusaha memanjat pagar hingga berlarian ke arah jalan raya hingga menyebabkan kemacetan.
Perekam video itu pun berteriak menginformasikan bahwa tahanan lapas kabur..
"Tahanan lapas lari semua," kata perekam video.
Akun itu pun menuliskan keterangan dalam video yang diunggah pada Senin, 10 Maret 2025 kemarin.
Baca Juga: 4 Napi di Lapas Rangkasbitung Banten Mendapat Remisi, Satu Diantaranya Langsung Dibebaskan
Diduga penyebab kaburnya puluhan napi tersebut karena adanya kondisi tidak manusiawi dan pungli.
Konon kejadian tersebut bukan pertama kali, hingga menjadi sorotan publik.
"Suasana tahanan Lapas Kutacane Aceh yg berhamburan melarikan diri siang tadi.
Korupsi para pejabat lapas (dulu pernah kami bongkar) yg mengakibatkan kondisi yg tidak manusiawi serta pungli yg harus mereka hadapi di dalam membuat kejadian serupa berulang terjadi," tulis keterangan unggahan tersebut, dikutip dari akun X @PartaiSocmed pada Selasa, 11 Maret 2025.
Berdasarkan informasi, tahanan kabur 50 orang dan 12 di antaranya sudah diamankan.
Pihak kepolisian pun turun tangan untuk mengcari puluhan napi lainnya yang berhasil kabur.
Meskipun diduga adanya kondisi tidak manusiawi dan pungli, namun hingga saat ini pihak Lapas belum buka suara terkait viralnya puluhan napi kabur tersebut.