Saldo Dana Bantuan Sosial BPNT Tahap 1 Sudah Cair Rp400.000 ke Rekening Bank Mandiri dan BNI? Cek Faktanya

Minggu 26 Jan 2025, 19:42 WIB
Ilustrasi penerima saldo dana bansos PKH dan BPNT. (Sumber: Poskota/Rivera Jesica Souisa)

Ilustrasi penerima saldo dana bansos PKH dan BPNT. (Sumber: Poskota/Rivera Jesica Souisa)

Perlu diketahui bahwa status Bansos BPNT  di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) sendiri masih belum muncul keterangan tahap 1 tahun 2025 mulai dari nama KPM hingga periode salur.

“Bahkan keterangan SP2D pun belum muncul karena periode nya di nama-nama kapan itu juga belum muncul ya untuk tahap 1,” lanjut dia.

Kemudian diinformasikan melalui Instagram resmi Kemensos, @kemensosri bahwa BPNT direncanakan cair setiap satu bulan sekali sebesar Rp200.000.

Maka dapat dipastikan bahwa BPNT tahap 1 tahun 2025 belum cair ke rekening  para KPM, jangan mudah mencerna dan percaya terhadap informasi di media sosial yang belum terbukti kebenarannya.

Syarat Penerima Saldo Dana Bansos BPNT

Perlu diketahui juga ada beberapa syarat penerima saldo dana bansos BPNT yaitu sebagai berikut:

  1. Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eKTP) dan Kartu Keluarga (KK) sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
  2. NIK eKTP dan KK yang terdaftar di DTKS terpilih pemerintah sebagai KPM BPNT atau PKH dan namanya terdaftar di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Mext Generation (SIKS-NG) serta dinyatakan lolos verifikasi rekening
  3. NIK eKTP, KK, dana nama lengkap Anda tertulis sudah Standing Instruction pada keterangan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) di SIKS-NG
  4. Memiliki KKS
  5. Memenuhi kriteria layak menerima bansos

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait pencairan saldo dana Bansos BPNT 2025, semoga bermanfaat.

DISCLAIMER: Pencairan bansos diakukan secara bertahap sehingga tidak semua orang dapat meraih bantuan pada hari yang sama.

Saldo dana yang dimaksud dalam artikel ini adalah nominal bantuan yang cair daei Kemensos, bukan ke dompet elektronik DANA.

Berita Terkait
News Update