POSKOTA.CO.ID - Update terbaru pecairan dana bansos BPNT alokasi November - Desember senilai Rp400.000 dari PT Pos Indonesia. Simak Info lengkapnya di sini.
Pemerintah masih terus melakukan penyaluran dana bansos BPNT kepada masyarakat yang datanya sudah tervalidasi.
Masyarakat yang akan menerima dana bansos BPNT ialah yang data NIK KTP sudah terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) sebagai KPM (Keluarga Penerima Manfaat).
Program bansos BPNT, kini telah memasuki penyaluran akhir tahun yaitu alokasi periode bulan November - Desember 2024.
Dilansir dari kanal YouTube SJO TV Indonesia, memberikan updatetan terbaru terkait penyaluran dana bansos BPNT hingga hari ini Kamis, 19 Desember 2024 masih terus dilakukan melalui PT Pos Indonesia.
Terpantau dari beberapa informasi yang diberikan oleh KPM, ada sebagian wilayah yang tidak mendapatkan surat undangan pencairan, namun diberitahukan melalui pesan saluran seperti grup whatsapp.
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bansos yang dibuat pemerintah, untuk keluarga yan tergolong kurang mampu dan memiliki pendapatan ekonomi yang rendah.
Pemerintah berharap dengan adanya program bansos BPNT, dapat membantu meningkatkan kesejahteraan ekonomi pangan para KPM.
Dana Bansos BPNT 2024
KPM akan menerima saldo dana dari bansos BPNT 2024 langsung dari pemerintah baik melalui rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) ataupun via PT Pos Indonesia terdekat.
Dana bansos rutin diberikan pemerintah kepada KPM senilai Rp200.000 per bulan dan Rp400.000 per dua bulan.
Total dana bansos yang akan diterima KPM per tahun 2024 senilai Rp2.400.000 yang dibagikan selama enam kali tahap penyaluran.
Namun, bila KPM tidak mendapatkan pencairan dana bansos per bulan maka biasanya penyaluran akan dilakukan secara rapel.
Diperkirakan, para KPM akan melakukan pencairan merata dana bansos BPNT tahap 6 akan dilakukan sebelum akir bulan Desember 2024.
Untuk KPM yang cair di KKS, dapat melakukan pencairan melalui Bank Himbara (Bank Himpunan Negara) yang sudah terhubung dangan Bank BNI, BRI, Mandiri, BTN, dan BSI.
Bagi KPM yang ingin mengetahui informasi status pencairan dana bansos BPNT Tahap 6 2024, dapat langsung mengakses pengecekan melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
Anda juga dapat mengecek status pencairan dana bansos BPNT melalui aplikasi 'cek bansos kemensos' yang tersedia di Play Store dan App store.
Dengan informasi di atas, KPM dapat mengetahui informasi terbaru mengenai pencairan dana bansos BPNT tahap 6 alokasi November - Desember 2024.
DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.
Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan BPNT dan PKH berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luas.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.