Pratiwi Noviyanthi Bantah Minta Firdaus Oiwobo Jadi Pengacaranya

Jumat 06 Des 2024, 19:44 WIB
Pratiwi Noviyanthi bantah meminta Firdaus Oiwobo menjadi pengacaranya.(Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi, CURHAT BANG Denny Sumargo)

Pratiwi Noviyanthi bantah meminta Firdaus Oiwobo menjadi pengacaranya.(Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi, CURHAT BANG Denny Sumargo)

POSKOTA.CO.ID - Pratiwi Noviyanthi masih terus menjadi sorotan publik atas kisruh soal uang donasi Agus Salim.

Kini, di tengah kesepakatan damai antara Farhat Abbas selaku kuasa hukum Agus Salim dan Denny Sumargo, Pratiwi Noviyanthi atau Novi itu justru mendapatkan hal yang mengejutkannya.

Novi yang sempat disebutkan menunjuk Firdaus Oiwobo sebagai kuasa hukum barunya seusai Brian Praneda mundur menjadi pengacaranya.

Hal itu langsung disampaikan Firdaus melalui akun Instagram pribadinya yang mendeklarasikan bahwa dirinya telah resmi sebagai kuasa hukum Novi.

“Alhamdulillah, saya resmi menjadi pengacara  Pratiwi Noviyanthi,” kata Firdaus.

Menanggapi hal tersebut, wanita berusia 29 tahun itu justru terkejut dengan pernyataan Firdaus yang mengaku sebagai kuasa hukumnya.

Padahal, ia sama sekali belum ada kesepakatan Firdaus menjadi kuasa hukumnya dalam permasalahan ini.

“Saya bingung ya ada pernyataan seperti itu (Firdaus jadi kuasa hukum). Saya sudah klarifikasi, belum ada tanda tangan sama sekali,” kata Novi melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi yang dikutip Poskota pada Jumat, 6 Desember 2024.

Ia mengaku memang sempat bertemu dengan Firdaus tetapi pertemuannya itu tidak direncanakan sama sekali.

“Kami bertemu Bang Pablo tadinya, tapi emang karena beliau juga di sana, yaudah,” katanya.

Bahkan, YouTuber itu mengaku tidak ada permintaan untuk menjadi pengacara dan saat itu menjadi pertemuan terakhirnya dengan Firdaus.

“Itu kami hanya konsultasi, ketemu satu kali. Enggak ada poin kami mengajukan permohonan atau permintaan sama sekali,” katanya.

Kuasa hukum yayasan milik novi, Garry Julian pun mengatakan bahwa membuka pintu lebar untuk orang yang memang ingin memberikan dukungan.

“Terbuka lah mungkin kalau bentuk dukungan,” kata Garry.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait
News Update