POSKOTA.CO.ID - Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) segera merampungkan pendapatan penerima bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap 2 periode April-Juni 2025.
Penyaluran bansos PKH dan BPNT akan segera disalurkan setelah pendataan selesai di cek dan divalidasi oleh para pendamping sosial yang ada di seluruh Indonesia.
Dilansir dari situs resmi Kemensos RI, 33 ribu pendamping sosial dikerahkan dan diterjunkan langsung untuk percepatan pendataan ulang sistem baru.
Pendataan baru yaitu Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) yang akan menjadi acuan tunggal data bansos diberikan kepada KPM.
Kemensos RI setelah berhasil menyelesaikan pembagian bansos tahap 1 pada periode Januari-Maret 2025 lalu, kini pihaknya terus mempercepat pendataan di bulan Maret 2025 ini.
Untuk penyaluran bansos PKH dan BPNT periode tahap 2 bakal menggunakan pendataan terbaru melalui Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) yang sudah rampung di bulan Februari ini.
Inilah Jadwal Lengkap Pencairan Bansos PKH 2025
Bansos PKH dan BPNT akan disalurkan berbarengan jika dilihat dari sebelumnya tahap 1 secara bertahap, dalam empat periode sepanjang tahun 2025. Pencairan dilakukan 3 bulan sekali.
- Tahap 1: Januari, Februari, Maret
- Tahap 2: April, Mei, Juni