Pratiwi Noviyanthi Akui Trauma Usai Diduga Dilecehkan Secara Verbal oleh Alvin Lim

Selasa 10 Des 2024, 20:55 WIB
Pratiwi Noviyanthi mengaku trauma seusai mendapatkan pelecehan secara verbal dari Alvin Lim.(Tangkap Layar YouTube/Seleb Oncam News)

Pratiwi Noviyanthi mengaku trauma seusai mendapatkan pelecehan secara verbal dari Alvin Lim.(Tangkap Layar YouTube/Seleb Oncam News)

POSKOTA.CO.ID - Pratiwi Noviyanthi mengaku trauma seusai mendapatkan tudingan hingga pelecehan secara verbal dari seorang pengacara Alvin Lim.

Di tengah kisruh soal donasi Agus Salim yang semakin membaik, kini wanita yang akrab disapa Novi itu justru mendapatkan serangan dari tim kuasa hukum Agus, Alvin Lim.

Alvin Lim belum lama ini mendadak muncul dan menyatakan akan mendukung penuh korban penyiraman air keras itu dalam kisruh yang kini mulai membaik.

Namun, justru Alvin merendahkan dan melecehkan Novi yang akhirnya membuat YouTuber itu mengaku trauma.

Melansir dari kanal YouTube Seleb Oncam News, ia mengungkapkan rasa traumanya saat ini yang mendapatkan tudingan teru-menerus mulai dari RD Law dan Alvin Lim. 

“Trauma banget, karena mulai dari yang pertama yang RD itu juga sudah kena mental saya ya terkait narkoba saya sampe buktiin urine dan rambut,” kata Novi yang dikutip Poskota pada Selasa, 10 Desember 2024.

Seusai mendapatkan tudingan dari RD Law, kini Novi mendapatkan pernyataan baru dari Alvin yang akhirnya berdampak pada kehidupan anaknya di sekolah.

“Sekarang ini statement baru lagi yang kena dampaknya anak saya. Umur 9 tahun sudah mengerti menanyakan terkait hal yang dilontarkan (Alvin),” katanya.

Wanita 29 tahun itu mengaku bahwa anaknya mengetahui hal tersebut dari teman-teman sekolahnya yang akhirnya menanyakan terkait ucapan Alvin yang menyakiti perasaannya.

“Anak saya tidak menggunakan gadget, tapi teman-temannya yang menanyakan ‘mama kamu kerja apa sih?’ kasihan anak saya, enggak tahu apa-apa,” ucapnya.

Ucapan yang dilontarkan pengacara itu pun semakin menambah permasalahan dan babak baru dari kasus donasi Agus Salim yang seharusnya sudah selesai.

Berita Terkait
News Update