Nama berikut NIK KTP Anda ditetapkan pemerintah sebagai penerima saldo dana Bansos BPNT Rp2.400.000. (Pixabay/Fani Ferdiansyah)

EKONOMI

SELAMAT! Nama dari NIK KTP Ini Layak Terima Bansos BPNT Rp2.400.000, Saldo Dana Gratis Cair Lewat BRI, BNI, Mandiri dan BSI, Cek Kriteria dan Statusnya

Jumat 30 Agu 2024, 16:14 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Nama dari Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP) ini dicatat pemerintah sebagai penerima Bantuan Sosial (Bansos) BPNT Rp2.400.000 per tahun. 

Data kependudukan seperti NIK KTP yang tertera dalam Kartu Keluarga, dinyatakan layak dan telah diverifikasi untuk memenuhi persyaratan sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Per tahap, saldo dana Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kini dicairkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Mandiri dan BSI (khusus Provinsi Aceh).

Pemerintah menyalurkan dana BPNT sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat yang kurang mampu secara ekonomi.

Setiap penerima bantuan sosial harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), sesuai peraturan yang ditetapkan pemerintah.

Adapun BPNT dengan nilai Rp2.400.000 merupakan alokasi tahunan yang disalurkan oleh pemerintah, di mana setiap KPM umumnya menerima Rp200.000 per bulan.

Jika penyaluran dilakukan setiap dua bulan, maka KPM BPNT akan menerima Rp400.000, sedangkan jika penyaluran dilakukan setiap tiga bulan, KPM akan mendapatkan Rp600.000.

Pada awal Agustus 2024 lalu, penerima bantuan sosial telah melalui proses verifikasi dan validasi yang dilakukan oleh Pusdatin Kesejahteraan Sosial Kemensos RI.

Pendistribusian Bansos BPNT pun dilakukan secara bertahap. Jika penyaluran dilakukan dua bulan sekali, maka bantuan diberikan dalam 6 tahap selama setahun.

Namun jika penyaluran dilakukan tiga bulan sekali, bantuan diberikan dalam 4 tahap selama setahun.

Seperti bantuan yang diberikan dua bulan sekali, saat ini, bantuan sosial yang disalurkan tiga bulan sekali juga disalurkan melalui rekening KKS yang diterbitkan oleh bank-bank Himbara, seperti BSI, BRI, BNI, dan Mandiri.

Sebelumnya, bantuan yang diberikan tiga bulan sekali disalurkan melalui PT Pos Indonesia lewat jaringan kantor pos seluruh Indonesia. 

Dari informasi yang disampaikan kanal YouTube Diary Bansos, PT Pos Indonesia kini hanya bertanggung jawab untuk menyalurkan dana bantuan kepada KPM yang berada di wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar).

Kriteria Penerima Bansos 2024

Berikut adalah kriteria yang harus dipenuhi oleh calon penerima untuk mendapatkan bantuan tersebut:

Cara Memeriksa Status Penerima Bansos

Anda bisa memeriksa status penerima bansos dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Akses situs cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Masukkan informasi wilayah domisili penerima manfaat mulai dari provinsi, kabupaten, kecamatan, hingga desa atau kelurahan.
  3. Masukkan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP.
  4. Ketik 4 karakter captcha yang tertera pada kotak yang tersedia tanpa spasi.
  5. Klik "Cari Data".
  6. Sistem akan menampilkan status penerima bansos yang Anda cari.

Itulah informasi mengenai saldo dana Rp2.400.000 dari Bansos BPNT yang disalurkan berikut kriteria dan cek status penerimanya pemerintah. Semoga bermanfaat.

DISCLAIMER: Terkait teknis penetapan, verifikasi, hingga proses pencairan BPNT berikut jadwal tepatnya hanya diketahui oleh pemerintah, dalam hal ini adalah Kemensos. Teknis detail biasanya tidak akan dipublikasikan atau disebar luas.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
nomor induk kependudukanBantuan Pangan Non Tunaibansoscekbansos.kemensos.go.id

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor