Menurut pernyataan Diary Bansos, alasan mengapa KPM belum menerima penyaluran dalam proses PKH karena terdapat perubahan jenjang pada data peserta.
Hal ini membuat pihak terkait harus melakukan sinkronisasi ulang agar dana yang diberikan sesuai dengan golongan peserta.
Misalnya KPM yang dahulunya menerima dana Bansos untuk peserta didik tingkatan Sekolah Dasar (SD) kini sudah berubah menjadi Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Cara Cek Dana Bansos PKH
Berikut ini cara yang bisa dilakukan untuk melakukan pengecekan dana Bansos PKH telah masuk atau belum ke rekening KKS Anda.
- Kunjungi gerai ATM yang terdekat sesuai dengan rekening bank Anda
- Masukkan kartu ATM atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), lalu input PIN Anda
- Pilih menu cek saldo pada layar, lalu jumlah uang akan bertambah jika saldo dana bansos PKH telah masuk
- Cetak bukti transaksi jika Anda memerlukan bukti fisik pencairan saldo dana
Bagi para KPM yang belum menerima dana bansos PKH Rp500.000 jangan khawatir karena status SP2D telah sampai pada status SI atau pemindahbukuan.
Lakukanlah pengecekan secara berkala pada gerai ATM terdekat untuk mengetahui apakah bantuan uang gratis dari pemerintah telah masuk ke rekening anda.
Besaran Saldo Dana Bansos PKH
Berikut ini rincian lengkap besaran saldo dana Bansos PKH periode Juli dan Agustus yang akan diterima oleh KPM.
- Peserta Didik Sekolah Dasar (SD): Rp150.000
- Peserta Didik Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp250.000
- Peserta didik Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp333.333
- Lansia diatas usia 60 tahun: Rp400.000
- Penyandang disabilitas ringan dan berat: Rp400.000
- Ibu hamil dan masa nifas: Rp500.000
- Anak balita usia 0 sampai 6 tahun: Rp500.000
- Korban pelanggaran HAM berat: Rp1.800.000
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, jumlah nominal dalam bansos PKH akan disesuaikan berdasarkan golongan para peserta KPM.
Penyaluran dana ini akan dilakukan secara berkala, oleh sebab itu kepada semua KPM diminta jangan khawatir, dapat dipastikan menerima dana bantuan sosial gratis dari pemerintah ini.
Bagi para KPM yang belum menerima dana bansos PKH Rp500.000 jangan khawatir karena status SP2D telah sampai pada status SI atau pemindahbukuan.
Lakukanlah pengecekan secara berkala pada gerai ATM terdekat untuk mengetahui apakah bantuan uang gratis dari pemerintah telah masuk ke rekening anda.
Dengan memahami alasan di atas dan melakukan pengecekan secara berkala Anda bisa lebih sabar dan siap menghadapi keterlambatan dalam pencairan dana bansos PKH Rp500.000 periode Juli-Agustus.