JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dalam konteks penagihan utang, teror dari debt collector (DC) lapangan pinjol dapat menimbulkan ketakutan bagi debitur gagal bayar (galbay) yang mengalami kesulitan keuangan.
Namun, hal yang paling ditakutkan bagi debitur galbay jika pinjol sudah menghubungi kontak darurat yang merupakan keluarga atau mungkin teman terdekat.
Hal tersebut bukan saja membuat perasaan malu, tetapi juga rasa bersalah karena telah menggunakan kontak orang terdekat Anda hingga terjerat dengan layanan pinjol.
Biasanya, pinjol akan memiliki kebijakan atau prosedur tertentu terkait penggunaan dan kontak dengan nomor darurat debitur.
Nomor darurat yang diminta oleh pinjol digunakan sebagai salah satu langkah keamanan dan penanganan darurat.
Tujuannya adalah untuk dapat menghubungi kontak darurat jika terjadi situasi yang memerlukan tindakan segera terkait dengan pinjaman atau pembayaran.
Pinjol juga dapat menggunakan nomor darurat untuk memberikan pemberitahuan penting terkait dengan pinjaman, misalnya terkait jadwal pembayaran atau informasi terkait dengan perubahan layanan.
Pertanyaan, kapan kira-kira pinjol akan menghubungi kontak darurat debitur dan menghentikan teror DC lapangan?.
Mengutip dari berbagai sumber, berikut adalah tahapan pinjol menghubungi kontak darurat yang diberikan oleh debitur galbay.
1. Pemeriksaan Awal
Sebelum pencairan pinjaman, pinjol mungkin akan menghubungi kontak darurat sebagai bagian dari proses verifikasi atau pemeriksaan awal. Tujuannya adalah untuk memastikan kebenaran informasi debitur dan sebagai langkah keamanan.