JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Juru Bicara Qasam Hamas, Abu Obeida pada Jumat (1/2/2024) melalui saluran Telegram mengatakan bahwa tujuh tawanan yang ditahan di Jalur Gaza telah tewas akibat pengeboman Israel.
Melansir Al Jazeera, Sabtu (2/2/2024), pernyataan tersebut disampaikan Hamas setelah melakukan investigasi selama beberapa minggu terakhir ketika kehilangan kontak dengan para pejuang Hamas yang menahan para tawanan.
Obeida mengatakan, tiga dari tawanan telah berhasil diidentifikasi meskipun ia tidak menjelaskan terkait kapan ketujuhnya meninggal dunia.
Seorang profesor studi keamanan dan militer di Institut Studi Pascasarjana Doha menilai, pemerintah Israel menganggap kematian para tawanan sebagai prioritas kedua.
"Prioritas utama (militer Israel]) adalah menghancurkan sayap bersenjata Hamas dan faksi-faksi Palestina lainnya, melemahkan mereka dengan cara apa pun, bahkan jika harus mengorbankan nyawa beberapa tawanan," ujar Omar Ashour.
Ashor juga mengatakan, kematian tawanan yang dilaporkan Jumat itu menunjukkan bahwa strategi perang Israel tidak mencapai tujuannya.
"Kita berada di hari ke-147 perang, dan semakin banyak sandera yang meninggal, sebagian besar dari mereka oleh tembakan Israel,” kata Ashor.
Selama gencatan senjata yang dimediasi oleh Qatar pada bulan November, 105 tawanan dibebaskan dengan imbalan 150 wanita dan anak-anak Palestina yang ditahan di penjara Israel.
"Satu-satunya cara untuk membebaskan para tawanan dengan aman adalah dengan cara yang pernah dilakukan sebelumnya - melalui semacam negosiasi. Pemerintah Israel tahu itu. Mereka hanya tidak mau mengakuinya," kata Ashour.
Mediator Mesir, Qatar dan Amerika Serikat saat ini sedang berusaha keras untuk mencapai gencatan senjata baru.
Dalam pembicaraan telepon pada hari Kamis, para pemimpin ketiga negara tersebut telah menetapkan bentuk kesepakatan gencatan senjata, kata pihak AS.
"Para pemimpin menggarisbawahi bahwa pembebasan sandera akan menghasilkan gencatan senjata yang segera dan berkelanjutan di Gaza selama setidaknya enam minggu," menurut keterangan dari AS.