Minimarket Rawan Perampokan, Keamanan Harus Diperketat

Senin 23 Okt 2023, 16:23 WIB
Teks Foto: Aksi perampokan di minimarket kawasan Kembangan, Jakbar. (ist)

Teks Foto: Aksi perampokan di minimarket kawasan Kembangan, Jakbar. (ist)

Kawanan perampok sadis ini membawa kabur sejumlah uang dan rokok.

Bahkan dalam aksinya mereka tak segan melukai korbannya yakni karyawan minimarket.

Para pelaku melakukan pengancaman, bahkan usai menggasak uang tunai dan rokok, motor karyawan juga raib dibawa kabur.

Syahduddi menjelaskan, sebelum merampok minimarket, kawanan perampok sadis bersenjata api ini sebelumnya mencuri sepeda motor.

Motor hasil curian digunakan para pelaku untuk melakukan aksi kejahatan merampok minimarket.

"Jadi sebelum merampok minimarket, mereka sempat mencuri sepeda motor. Beberapa jam kemudian mereka beraksi merampok minimarket di kawasan Kembangan," jelasnya.

Dari penangkapan ini, Syahduddi menuturkan jika pelaku Toto merupakan pentolannya.

Pria asal Lebak itu menjadi otak dibalik aksi kejahatan pencurian sepeda motor hingga perampokan minimarket tersebut.

Dari hasil pemeriksaan kawanan perampok sadis bersenjata api ini sudah enam kali beraksi di wilayah Jakarta Barat dengan sasaran yakni sepeda motor.

Kemudian para pelaku juga menyasar minimarket.

"Untuk sebarang sepeda motor rata-rata mereka perjualbelikan cara gelap di wilayah Kabupaten Lebak, Banten. Itu harga variatif antara Rp4 juta sampai Rp6 juta, dan uang hasil kejahatan ini digunakan oleh para para pelaku untuk keperluan pribadinya masing-masing kebutuhan keluarganya," ucap Syahduddi.

Modus para pelaku yakni menyasar kendaraan yang memang tengah terpakir di tempat sepi.

Berita Terkait
News Update