JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Takdir Cinta Yang Kupilih akan kembali tayang malam hari ini 7 September 2023 menemani para penggemarnya.
Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih menceritakan kisah cinta antara Novia, Jeffrey, Tamy, dan Hakim yang berbalut berbagai konflik seru.
Yuk simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih malam hari ini 7 September 2023 yang tayang pukul 21.05 WIB.
Arjuna dinyatakan bersalah dan akan dihukum penjara selama 1 tahun lamanya.
Arjuna jelas tidak terima dan marah-marah di ruang sidang.
Akhirnya Arjuna dibawa paksa oleh petugas. Astrid hanya bisa menangis dan memeluk Arjuna.
Arjuna bilang ini adalah hadiah terburuk dari Jeffrey dan Novia.
Setelah itu, Jeffrey mengantarkan Novia pulang, karena Jeffrey perlu waktu sendirian.
Sementara Astrid menyusul Arjuna ke lapas Cilandak. Sampai di sana, Astrid meminta Arjuna untuk tidak membenci Novia.
Namun, Arjuna masih menganggap Novia lah otak di balik semua kejadian ini.
Saat bicara dengan Arjuna, Astrid tiba-tiba dapat telepon dari Novia.
Ternyata, Novia diminta menghubungi Astrid oleh Bryan. Bryan ingat hari itu adalah hari ulang tahun Arjuna.
Bryan pun mendoakan Arjuna melalui video call. Bryan berharap Arjuna segera kembali.
Sementara itu, Mike lagi-lagi dapat masalah dari Arjuna. Mike tiba-tiba diserang anak buah Arjuna yang salah satu dari mereka adalah Dimas.
Di sisi lain, Jeffrey pergi ke makam Rony. Saat itu, Jeffrey meminta maaf ke Rony karena tidak bisa menjaga Arjuna.
Jeffrey bahkan merasa gagal karena sekarang Arjuna harus mendekam di balik jeruji besi.
Malam hari pun tiba, Arjuna tidak betah saat malam pertama di penjara. Bahkan banyak penghuni di sana yang mengganggu Arjuna.
Keesokan paginya, Novia ingat bahwa sebentar lagi Jeffrey ulang tahun, yakni tanggal 22 Juni.
Novia pun berencana mengajak Jeffrey ke Bali. Novia segera menghubungi temannya yang bekerja di salah satu hotel di Bali.
Pada episode mendatang, Novia berhasil mengajak Jeffrey liburan di Bali.
Liburan ini sekalian merayakan ulang tahun Jeffrey dan honey moon pernikahan mereka.
Namun kebahagiaan Novia dan Jeffrey tidak bertahan lama, karena di Bali mereka bertemu musuh baru. Siapakah dia?
Saksikan Takdir Cinta Yang Kupilih hari ini pukul 21.05 WIB hanya di SCTV!