ADVERTISEMENT

Mudryk Dibajak Chelsea, Arsenal Datangkan Leandro Trossard dengan Harga Jauh Lebih Murah

Jumat, 20 Januari 2023 23:11 WIB

Share
Leandro Trossard resmi didatangkan Arsenal dari Brighton (Foto: Twitter/LTrossard)
Leandro Trossard resmi didatangkan Arsenal dari Brighton (Foto: Twitter/LTrossard)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

 

"Ini adalah kesepakatan yang bagus untuk kedua klub. Sejauh menyangkut Arsenal, mereka meninggalkan kesepakatan untuk Mudyrk dan sekarang merekrut seseorang yang memiliki pengalaman Liga Premier. Ini adalah rekrutan yang kurang berisiko daripada Mudryk, meskipun saya pikir dia akan menjadi rekrutan yang fantastis untuk Chelsea,” jelas Solhekol.

"Brighton mendapatkan uang besar untuk pemain yang mereka tandatangani sekitar tiga setengah tahun lalu seharga 15 juta pound. Dia berusia 28 tahun sekarang dan tidak bahagia di Brighton,” lanjutnya.

Sebelumnya pelatih Brighton pertama kali mengonfirmasi tidak memasukkan Trossard ke dalam skuad adalah sebelum melawan Liverpool pada Sabtu (14/1/2023) lalu. Sang pemain disebut menunjukkan sikap buruk dalam latian.

Pemain berusia 28 tahun itu tidak bermain untuk Seagulls sejak kekalahan 4-2 dari pemimpin Liga Premier Arsenal pada malam tahun baru. Lalu Trossard mengatakan tidak akan menandatangani kontrak baru dengan klub. Hal itu disampaikan oleh agen Trossard, Josy Comhair.

 

 "Sebelum Leandro berangkat ke Qatar, Brighton berniat untuk memperpanjang kontraknya, hal ini tidak terjadi karena pihak-pihak tidak mencapai kesepakatan. Leandro juga mengindikasikan dia siap untuk langkah selanjutnya,” ujar Comhair.

"Setelah Piala Dunia ada perselisihan dalam latihan antara Leandro dan pemain lain karena ketidakwarasan. Sejak itu, pelatih belum berbicara dengan Leandro, yang jelas tidak kondusif bagi atmosfer, juga dari segi performa,” lanjutnya.

Melupakan Mudryk yang dibajak Chelsea, kini Leandro Trossard akan menjadi tambahan lini serang bagi Arsenal yang sekarang berada di puncak klasemen Liga Primer Inggris dengan 47 poin dari 18 pertandingan. Ia mungkin hadir saat skuat Mikel Arteta akan menghadapi lawan berat yakni Manchester United pada Minggu (22/1/2023). (*)

 

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT