JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Crystal Palace akan menerima Manchester United di markasnya pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris 2023/2024.
Laga ini berlangsung pada hari Selasa 7 Mei 2024, pukul 02.00 WIB ditayangkan langsung SCTV dan live streaming Vidio.com.
Pertandingan ini menjadi hal yang patut diwaspadai The Reds Devil, sebab dalam empat laga terakhir Palace berhasil memperoleh kemenangan sebanyak tiga kali dan imbang.
Bikin heran, MU justru ditahan imbang oleh tim di zona degradasi Burnley di markasnya sendiri.
Palace sempat permalukan Liverpool 1-0 di Anfield, bantai West Ham 5-2, dan bikin cemberut Newcastle 2-0, serta imbang 1-1 melawan Fulham.
Sedangkan MU, cuman dapet satu gol dari Antony. perolehan tiga poin gagal untuk diraih setelah bermain imbang melawan Burnley.
Berikut Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming
Liga Inggris 2023/2024
Pekan ke-36
Crystal Palace vs Manchester United
Stadion Selhurst Park