Pemain Ini Disebut Kunci Kemenangan Manchester United Melawan Arsenal, Siapa Dia?

Jumat 20 Jan 2023, 21:38 WIB
Skuat Manchester United (Foto: Twitter/agarnacho7)

Skuat Manchester United (Foto: Twitter/agarnacho7)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Kolumnis sekaligus legenda Liverpool Jamie Carrageher memberi analisisnya soal pertandingan Manchester United vs Arsenal pada Minggu (22/1/2023) nanti.

Menurut Carragher, ada satu cara di mana Manchester United bisa menang melawan Arsenal nanti. Pria berusia 44 tahun itu juga mengungkap ada satu pemain kunci untuk kemenangan Setan Merah nanti.

Laga Manchester United Vs Arsenal akan diadakan di Stadion Emirates. Ini menjadi pertandingan yang akan panas untuk kedua tim, khususnya Man United yang kini bersaing untuk gelar Liga Primer Inggris.

Manchester United saat ini sedang dalam performa bagus, tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan di semua kompetisi. Pasukan Erik ten Hag saat ini berada di posisi ketiga klasemen Liga Inggris 2022-23 dengan 39 poin dari 19 pertandingan, terpaut delapan poin dari tim London Utara yang berada di posisi teratas.

 

Arsenal di sisi lain, berada kokoh di puncak klasemen dengan 47 poin dari 18 pertandingan. The Gunners punya selisih lima poin dari Manchester City di peringkat kedua dengan jumlah pertandingan lebih banyak.

Dalam kolomnya untuk The Telegraph, Carragher mengutarakan pendapatnya tentang gaya permainan Manchester United di musim yang sedang berlangsung.

Eks pemain bertahan Liverpool itu turut memuji gaya permainan Erik Ten Hag yang mendominasi.

"Kami belum melihat cetak biru Ten Hag dari Ajax, yang semuanya tentang dominasi bola. Momen terbaik Manchester United musim ini, terutama kemenangan atas Liverpool, Arsenal dan Manchester City, dibangun di atas pertahanan terorganisir dan serangan balik. United memainkan 'sepak bola underdog' dalam pertandingan itu,” jelas Carragher, dikutip dari Sportskeeda pada Jumat (20/1/2023).

Carragher juga mengungkap alasan di balik kesuksesan Manchester United yang menurutnya, adalah cara mereka menang lawan Arsenal. Ia juga menyebut ada satu pemain dibalik penampilan apik Setan Merah belakangan ini yaitu Marcus Rashford.

 

"Hasil itu bisa berjalan baik, tetapi tidak seperti musim lalu, United jauh lebih kompetitif dan menemukan cara untuk memanfaatkan aset mereka untuk melukai lawan, dibantu oleh kebangkitan Marcus Rashford, untuk membuat keberuntungan mereka sendiri,” jelas Carragher.

“Itulah satu-satunya cara mereka bisa menyakiti Arsenal di Stadion Emirates pada hari Sabtu juga," lanjutnya.

Ia lanjut membandingkan Ten Hag dengan pelatih The Gunners Mikel Arteta.

"Ten Hag pantas dikagumi karena melihat itu dan menyusun tim yang sesuai. Dia telah mengkompromikan visi sepak bolanya untuk mendapatkan hasil maksimal dari skuad yang dia warisi. Mikel Arteta melakukan hal yang sama ketika dia pertama kali mengambil alih Arsenal, mengalahkan tim-tim besar di Piala FA dengan meredam tekanan dan memukul mereka saat istirahat,” jelasnya.

Sementara Manchester United diketahui akan tampil tanpa gelandang bertahan andalan Ten Hag, Casemiro di laga melawan Arsenal nanti.

Sebelumnya saat Man United ditahan seri Crystal Palace 1-1 pada Kamis (19/1), Casemiro menerima kartu kuning yang membuatnya harus menjalani skorsing.

 

Terkait hal tersebut, Ten Hag percaya diri bahwa timnya bisa menang melawan The Gunners tanpa gelandang jangkar miliknya. Ia mengungkap bahwa terakhir kali Man United menang lawan Arsenal adalah tanpa Casemiro.

"Terakhir kali kami mengalahkan mereka tanpa Casemiro, jadi kali ini kami harus melakukan hal yang sama. Dia jelas merupakan pemain penting bagi kami dan dia adalah salah satu alasan kami berada di posisi sekarang. Kami memiliki skuad dan kami harus mengisi celah itu dan membuat rencana yang tepat. Sebagai sebuah tim, kami telah menunjukkan cara mengalahkan mereka musim ini,” jelas Ten Hag.

Casemiro bergabung dengan Setan Merah dari Real Madrid dalam kesepakatan senilai 70 juta poundsterling musim panas lalu. Untuk seroang gelandang bertahan, ia telah mencetak dua gol dan memberikan empat assist dalam 26 penampilan di semua kompetisi musim ini.

Sementara Arsenal baru saja memetik kemenangan 2-0 dari Tottenham dalam laga tandang. Menjadi modal bagus bagi skuat Mikel Arteta menjamu Manchester United pada Minggu nanti. (*)

Berita Terkait

News Update