AC Milan (foto/twitter @acmilan)

Sepak Bola

Liga Italia: Jadwal dan Preview AC Milan vs Udinese, Ujian Pertama Juara Bertahan

Jumat 12 Agu 2022, 11:38 WIB

ITALIA, POSKOTA.CO.ID - AC Milan akan memulai perjalanannya di kancah Serie A dengan menghadapi Udinese.

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion San Siro, pada Sabtu (13/8/2022) malam WIB.

AC Milan telah menjalani lima laga uji coba sebagai persiapan mengarungi musim 2022/2023. 

Dalam lima uji tanding itu, Rossoneri (julukan AC Milan) menyabet lima kemenangan dan hanya menelan satu kekalahan.

Catatan tersebut menunjukkan sang juara bertahan Serie A cukup perkasa. Ini juga bisa menjadi modal berharga bagi tim asuhan Stefano Pioli.

Apalagi striker senior mereka, Zlatan Ibrahimovic menyampaikan bahwa kondisi dirinya kini dalam keadaan siap menyambut musim baru.

“Dalam kondisi prima. Lebih baik dari yang pernah ada," kata Ibrahimovic dikutip dari Football Italia.

Sebagaimana diketahui, striker asa Swedia itu menjalani operasi pada Mei lalu. Hal ini sebagai proses pemulihan cederanya di bagian lutut.

Kembalinya Ibrahimovic tentu menjadi angin segar bagi AC Milan. Meski usianya tidak muda lagi, pemain berusia 40 tahun itu bisa meningkatkan motivasi para pemain Rossoneri di atas lapangan.

Di sisi lain, Udinese juga telah melakoni serangkaian uji tanding sebelum menatap kompetisi 2022/2023.

Dari lima uji tanding, tim berjuluk Zebrette itu mampu menyabet dua kemenangan, satu seri, dan dua kekalahan.

Melawan AC Milan yang berstatus sebagai juara bertahan Serie A jelas bukan perkara mudah bagi Udinese. Apalagi mereka bakal main di depan pendukung tuan rumah.

Namun Udinese rasanya tidak perlu khawatir. Sebab mereka memiliki catatan apik saat bertemu AC Milan di musim lalu.

Dalam dua pertemuan di musim lalu, Udinese mampu menahan imbang AC Milan. Kedua laga berakhir dengan skor 1-1.

​​​​​​

Tags:
Liga ItaliaAC MilanUdinese

Reporter

Administrator

Editor