Roma vs Fiorentina Seri 1-1, Pertandingan Keras dan Panas Hingga Muncul 3 Kartu Merah

Senin 11 Des 2023, 14:31 WIB
Roma vs Fiorentina Seri 1-1, Pertandingan Keras dan Panas Hingga Muncul 3 Kartu Merah. foto: Instagram/officialasroma

Roma vs Fiorentina Seri 1-1, Pertandingan Keras dan Panas Hingga Muncul 3 Kartu Merah. foto: Instagram/officialasroma

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Roma berhasil meraih hasil imbang 1-1 dalam pertandingan Liga Italia melawan Fiorentina, yang digelar pada malam hari Minggu (10/12) waktu setempat atau dini hari Senin (11/12) WIB. Dalam pertandingan tersebut, Roma berhasil unggul dengan cepat pada menit kelima melalui gol yang dicetak oleh Romelu Lukaku.

Gol Lukaku terjadi melalui sundulan setelah memanfaatkan umpan dari Paulo Dybala. Keunggulan Roma berhasil dipertahankan hingga akhir babak pertama.

berbeda dengan babak pertama, babak kedua pertandingan menjadi lebih keras dan panas, dengan terjadinya serangkaian pelanggaran. Roma kemudian terpaksa bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-63 setelah Nicola Zalewski menerima kartu kuning kedua yang berujung pada kartu merah, akibat pelanggaran terhadap pemain Fiorentina.

Pada menit ke-88, Roma harus menghadapi situasi sulit dengan kehilangan satu pemain lagi, sehingga harus menyelesaikan laga hanya dengan sembilan pemain setelah Romelu Lukaku mendapat kartu merah langsung akibat tekel dua kaki terhadap pemain Fiorentina. 

Pada saat harus bermain hanya dengan sembilan pemain, Jose Mourinho terlihat memberikan pesan khusus kepada timnya dengan menitipkan secarik kertas melalui ball boy. 

Meskipun demikian, hingga pertandingan berakhir, tidak terjadi gol tambahan. Akhirnya, laga antara Roma dan Fiorentina berakhir imbang 1-1. Menariknya, setelah pertandingan, wasit memberikan kartu merah kepada Nicola Milenkovic dari Fiorentina yang berada di bangku cadangan.

Susunan Pemain Roma vs Fiorentina

Roma XI: Rui Patricio; Evan Ndicka, Diego Llorente, Gianluca Mancini; Nicola Zalewski, Leandro Paredes, Bryan Cristante, Rasmus Kristensen; Lorenzo Pellegrini, Paulo Dybala; Romelu Lukaku

Fiorentina XI: Pietro Terracciano; Michael Olabode Kayode, Lucas Martinez, Luca Ranieri, Cristiano Biraghi; Arthur Melo, Alfred Duncan; Jonathan Ikone, Giacomo Bonaventura, Christian Kouame; M'bala Nzola
 

News Update