Petugas Satpol PP membongkar lapak liar di Jembatan Mati, Jakbar. (Ist)

Jakarta

Satpol PP Jakarta Barat Bongkar Lapak PKL di Jembatan Mati, Berdiri di Atas Trotoar

Rabu 22 Jun 2022, 15:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sejumlah lapak pedagang di Jembatan Mati yang berlokasi di Jalan Daan Mogot Kali Mookervart, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat dibongkar petugas Satpol PP.

Kepala Satpol PP Kecamatan Cengkareng, Asromidian mengatakan, hal tersebut dilakukan guna mencegah adanya para pedagang kaki lima (PKL) liar yang kerap muncul.

"Itu kan setiap hari kita selalu kucing-kucingan sama PKL yang dagang di situ. Untuk mengantisipasi mereka (PKL) disitu itu jadi langkahnya tidak tersendat lagi. makanya kita bongkar," ujarnya dikonfirmasi Rabu (22/6/2022).

Dikatakan Asro, para PKL di kawasan tersebut dinilai telah melanggar aturan karena telah membuka lapak di atas trotoar, tepat di sekitaran jembatan mati tersebut.

"Itu dibuat sama mereka juga (PKL). Gak ada itu (aturannya). Mereka bikin buat mereka turunkan gerobaknya. Nah biasanya kalau kita dateng dia lari," jelas Asro.

Para PKL di sana bahkan sampai membuat semacam lapak yang terbuat dari semen untuk meletakkan gerobak dagangan mereka.

"Para PKL ini sudah cukup lama ada di situ. Saya belum jabat juga sudah ada;" bebernya.

Asro berharap, dengan adanya pembongkaran tersebut, para PKL tidak lagi berjualan, bahkan sampai membuat lapak yang berdiri dipinggir jalan, tepatnya diatas trotoar tersebut. (Pandi)


 

Tags:
Satpol PP DKIPemkot Jakarta Baratlapak pklLapak Liar

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor