Soal Pelaku Pembunuhan Wanita di Kamar Kos di Kota Bogor, Warga Hanya Tahu Pekerjaannya Sebagai Sopir Angkot
Warga Hanya Tahu Pelaku Pembunuh Wanita di Kamar Kos di Kota Bogor Berprofesi Sebagai Sopir Angkot
Warga Hanya Tahu Pelaku Pembunuh Wanita di Kamar Kos di Kota Bogor Berprofesi Sebagai Sopir Angkot
Warga Hanya Tau Pelaku Pembunuh Wanita di Kamar Kos di Kota Bogor Berprofesi Sebagai Sopir Angkot
BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Polisi sudah menangkap pelaku pembunuhan wanita di kamar kos, Bogor Kota. Terhadap pelaku pembunuhan tersebut, tak banyak masyarakat yang mau mengomentari, tak tahu banyak soal jati diri pelaku.
Pelaku dengan nama lengkap Agung Prawira ini ditangkap polisi dengan dugaan membunuh seorang wanita (RM) di kamar kos sang wanita di Kecamatan Bogor Barat.
Pembunuhan ini ia lakukan setelah melakukan persetubuhan dengan wanita tersebut.
Pria yang akrab disapa Nonoh ini adalah seorang warga asli Kecamatan Ciomas yang lahir pada 13 November 1998.
Usai Nonoh tertangkap oleh pihak kepolisian di Terminal Laladon, Kota Bogor, tak banyak warga Desa Sukamakmur, Kecamatan Ciomas yang ingin berkomentar.
Beberapa orang yang coba dimintai oleh Poskota pun tak banyak memberikan jawaban.
Salah seorang yang mengaku kenal dengan Nonoh pun mengaku tak mengetahui banyak hal tentang pelaku pembunuhan tersebut. Warga hanya tahu, pelaku pembunuhan itu pekerjaannya sebagai sopir angkot,