JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saat ini masih ramai isu penundaan Pemilu 2024. Namun, Kelompok Beta Sigap Ambon Manise menggelar deklarasi mendukung Jenderal Andika Perkasa sebagai Calon Presiden (Capres) RI 2024.
Dukungan ini digelar kelompok Beta Sigap di Kota Ambon dengan membentangkan spanduk wajah Jenderal Andika Perkasa, pada Jumat (25/3/2022).
Ketua Koordinator Beta sigap Bung Anthony Sanga Solissa menjelaskan, pihaknya ingin memperkenalkan sosok Jenderal Andika Perkasa kepada warga Ambon.
Dia menilai, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa itu merupakan orang yang sangat merakyat, humanis dan bersih dari aksi korupsi selama menjadi pejabat di TNI.
"Kami mengerahkan 150 ribu anggota Beta Sigap dalam acara deklarasi hari ini," ujarnya dikonfirmasi Sabtu (26/3/2022).
Menurut Bung Antoni, warga Ambon sangat bersimpati kepada Jenderal Andika Perkasa untuk menjadi orang nomor satu di Indonesia.
Dia mengaku akan terus mensosialisasikan mantan KSAD TNI ini ke seluruh warga di Kota Ambon.
"Untuk sementara ini hanya deklarasi saja di Ambon Manise," terangnya.
Sebelumnya, puluhan orang dari Barisan Betawi Satukan Indonesia Dukung Andika Perkasa (Babe Tegap), mendukung Jenderal Andika Perkasa maju sebagai calon presiden 2024.
Ketua Umum Babe Tegap, Muhammad Topan menjelaskan, ada sekira 100 ribu anggota Babe Tegap se-Jabodetabek siap mendukung Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Presiden.
Pihaknya juga akan merangkul seluruh Ormas Betawi untuk bersatu mendukung Andika di Pilpres 2024 mendatang.
"Kami dalam rangka deklarasi mendukung Jenderal Andika Perkasa sebagai calon Presiden turun langsung membagikan masker dan hansanitizer ke masyarakat," kata topan di lokasi, Senin (14/3/2022). (Pandi)
Beta Sigap Ambon Manise menggelar deklarasi dukung Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Jadi Presiden 2024. (Ist)