Hasil Tottenham vs West Ham Liga Inggris: Son Boyong 2 Gol Saat The Lilywhites Kalahkan The Hammers 3-1

Senin 21 Mar 2022, 05:42 WIB
Tottenham. (Foto: IG @spursofficial).

Tottenham. (Foto: IG @spursofficial).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022 pekan ke-30, Tottenham Hotspur raih kemenangan 3-1 melawan West Ham United, Minggu (20/3/2022) malam WIB.

Laga yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium tersebut berjalan sengit, dengan saling serang kedua tim sejak awal. Dua dari tiga gol Spurs dicetak oleh pemain andalan The Lilywhites, Son Heung-min.

Tottenham unggul pada babak pertama lewat gol bunuh diri pemain West Ham, Kurt Zouma dan gol Son Heung-min. Sementara West Ham memperkecil ketertinggalan di babak pertama dengan gol dari Said Benrahma.

Kemenangan The Lilywhites atas The Hammers pada Minggu malam membuat posisi Spurs naik ke peringkat lima klasemen Liga Inggris dengan 51 poin, mengeser Manchester United dengan selisih satu poin.

Awal babak pertama, sembilan menit berjalan, umpan tarik Kane kepada Son diantisipasi Zouma di kotak penalti, namun sayang antisipasi Zouma malah berbuah gol bunuh diri yang membuat keunggulan 1-0 untuk Tottenham.

Dua menit setelah gol keunggulan Tottenham, Son nyaris membuat gol kedua untuk Spurs namun sepakannya masih membentur tiang gawang.

Pada menit ke-24, Son berhasil mengandakan kedudukan Spurs saat Kane memberi umpan trobosan yang dapat diselesaikan ke gawang Lukasz Fabianski.

West Ham tidak mau tertinggal terlalu jauh, akhirnya pada menit ke-35, Said Benrahma ciptakan gol balasan untuk perkecil jarak skor menjadi 2-1.

Skor 2-1 untuk keunggulan Tottenham bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, serangan dari Kane, Son dan Dejan Kulusevski kembali membuat tekanan bagi lini pertahanan West Ham.

Pada menit ke-51, usaha Harry Kane untuk menjebol gawang West Ham masih bisa digagalkan oleh Fabianski. Hal serupa saat Reguilon mencoba melepas tembakan ke gawang Fabianski pada menit ke-74, lagi-lagi masih berhasil dihalau kiper West Ham tersebut.

Berita Terkait
News Update