JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Musisi Jazz, MF ditangkap polisi atas penyalahgunaan narkoba. Polisi sebut barang bukti yang diamankan yaitu ganja dan juga obat-obatan.
"Kita temuin kita duga ganja dan ada obat-obatan psikotropika," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Kompol Danang Setyo saat dikonfirmasi, Kamis (17/3/2022).
Meski demikian, Danang belum dapat menjelaskan secara rinci terkait penangkapan MF.
Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Barat menangkap seorang musisi berinisial MF (29) ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo membenarkan adanya penangkapan kepasa musisi yang diketahui berinisial MF tersebut.
"Dia merupakan seorang musisi yang tergabung dalam group band Musik Jazz bersangkutan diamankan terkait kasus penyalahgunaan narkotika," ujarnya dikonfirmasi Kamis (17/3/2022).
Menurut Ady, MF ditangkap pada Kamis (17/3/2022) dini hari. Dia ditangkap di sebuah parkiran di bilangan Jakarta Selatan.
"Diamankan di parkiran sebuah kafe di bilangan Blok M Jakarta Selatan," jelasnya.
Meski demikian, Ady belum bisa menjelaskan secara rinci terkait pemangkapan MF. Dia juga belum mau mengungkap jenis narkoba yang digunakan MF.
"Masih kami dalami, mohon waktu ya akan kami sampaikan dalam waktu dekat ini," tutupnya. (Pandi)