Puan Maharani Rela Bertani saat Hujan, Susi Pudjiastuti Nyindir: Biasanya Petani Menanam Padi Tidak Hujan-hujanan (Dok DPR)

NEWS

Puan Maharani Rela Bertani saat Hujan, Susi Pudjiastuti Nyindir: Biasanya Petani Menanam Padi Tidak Hujan-hujanan

Jumat 12 Nov 2021, 15:56 WIB

YOGYAKARTA, POSKOTA. CO. ID – Ketua DPR RI Puan Maharani dalam kunjungan kerjanya ke Daerah Istimewa Yogyakarta ikut menanam tanaman padi bersama dengan para petani, pada Kamis (11/11/2021) kemarin.

Sayangnya pada kegiatan tersebut tidak didukung oleh cuaca yang baik, Puan bersama para petani harus rela hujan-hujanan saat menanam padi tersebut.

Berita Puan menanam padi saat hujan pun dimuat sebagai artikel oleh salah satu media online dan dipublikasikan tautan berita di akun twitter miliknya. Dengan caption ‘Di Tengah Hujan, Puan Tanam Padi dan Semangati Petani Milenial’

Artikel dengan foto yang di tweet oleh salah satu media online itu rupanya menarik perhatian Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Sebagai seorang mantan Menteri Susi mengingatkan bahwa petani di Indonesia biasa tidak hujan-hujanan saat menanam padi.'

"Biasanya petani menanam padi tidak hujan-hujanan," kata Susi lewat akun twitter pribadinya, @susipudjiastuti.

Komentar Susi menuai banyak respon dari para pengguna twitter lainnya. Sebanyak 2,6 ribu retweets, 1,2 ribu komentar, serta 8,3 ribu likes tercatat pada cuitan Susi itu hingga Jumat (12/11/2021), pukul 14.32 WIB.

Tidak lupa dalam komentarnya Susi juga memberikan emoji berbentuk tangan yang sedang berdoa.

Menariknya, komentar Susi tersebut justru mendapatkan perhatian publik, bahkan komentar Susi menjadi trending topic dalam platform twitter.

Sebanyak 3.589 tweet membubuhkan #Bu Susi, warganet beranggapan bahwa Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan ini sangat berani menyindir pejabat tinggi DPR RI Puan Maharani.

Para warganet juga merasa komentar Susi jauh lebih menarik dan lebih banyak menyita perhatian publik dari berita itu sendiri.

Seperti pada salah satu komentar warganet yang merasa bangga akan keberanian Susi ini.

“Bu Susi memang selalu berani mengatakan kebenaran.. Pada siapapun,” tulis akun @hepipurwana dalam akun twitternya.

Sementara itu, banyak juga warganet merasa bahwa kegiatan yang dilakukan oleh ketua DPR itu hanyalah sebuah pencitraan saja.

“Bu susi cerdas top markotop, beda sama orang yg lagi hujan malah main ke sawah, anti petir? kurang rapi tuh skema pencitraannya,” tulis salah satu akun @sebutsajadidii.

Selain itu, Susi Pudjiastuti memang dikenal sebagai salah satu pejabat negeri yang aktif berselancar di media sosial, salah satu media sosial yang paling sering Susi gunakan untuk menyapa pengikutnya adalah media sosial twitter.

Twitter sendiri merupakan platform yang selain bisa digunakan dua arah, juga biasa digunakan untuk kebutuhan berbagi penggunanya dan sifat platform tersebut lebih terbuka dibandingkan platform media sosial lainnya.

Hampir seluruh pejabat negeri memiliki akun di dalam platform media sosial twitter, bahkan RI 1 pun memiliki akun twitter pribadinya sendiri. (Puspita Larasati)

 

Tags:
Susi Pudjiastuti sindir Puan MaharaniPuan Maharani bertaniKetua DPR RI Puan Maharani menanam padiPuan tanam padi bareng petani

Administrator

Reporter

Administrator

Editor