JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 akhirnya berikan kabar bahagia.
Menurut data terbaru, saat ini seluruh wilayah di Indonesia sudah terbebas dari zona merah penularan Covid-19.
Data terakhir Satgas per 19 September yang baru dirilis pada hari ini, Rabu (22/9/2021) mencatatkan zona merah nihil di seluruh Indonesia.
Perlu diketahui zona merah adalah wilayah dengan penularan risiko tinggi, zona orange berarti risiko sedang, kuning artinya risiko rendah.
Sementara zona hijau berarti tidak ada kasus. Saat ini Kabupaten/Kota di Indonesia seluruhnya sudah berada di zona kuning orange, kuning, dan hijau.
Kabupaten/Kota yang berada di zona orange sebanyak 31 daerah, zona kuning sebanyak 481 daerah, dan zona hijau sebanyak 2 daerah.
Untuk zona hijau, Kabupaten Pegunungan Arfak di Papua Barat dan Kabupaten Intan Jaya di Papua menjadi dua daerah yang melaporkan tidak ada penambahan kasus.
Adapun satu wilayah yang dilaporkan tidak terdampak virus corona hingga Juli lalu, yakni Kabupaten Dogiyai di Papua, kini masuk kategori zona kuning.
Berikut daftar lengkap 31 Kabupaten/Kota yang berada di zona orange atau risiko sedang:
Provinsi Aceh:
1. Aceh Barat Daya
2. Pidie Jaya
3. Pidie
4. Aceh Jaya
5. Nagan Raya
6. Aceh Selatan
7. Kota Banda Aceh
8. Aceh Utara
Provinsi Bali
1. Badung
2. Gianyar
3. Bangli
4. Kota Denpasar
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
1. Bantul
Provinsi Jawa Tengah
1. Banyumas
Provinsi Kalimantan Utara
1. Berau
2. Kota Bontang
3. Tana Tidung
4. Bulungan
Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
1. Bangka Tengah
2. Kota Pangkalpinang
3. Bangka
4. Belitung Timur
Provinsi Nusa Tenggara Timur
1. Belu
Provinsi Papua
1. Mappi
2. Puncak
Provinsi Sulawesi Selatan
1. Tana Toraja
2. Luwu Timur
3. Donggala
4. Parigi Moutong
5. Kota Moutong
6. Kota Tebing Tinggi
Perlu diketahui, untuk update penularan Covid-19 terbarudBerdasarkan data yang dipaparkan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 pada Selasa (21/9/2021)
Tercatat ada 3.263 kasus baru pasien terkonfirmasi positif Covid-19. Data tersebut terhitung sejak pukul 12.00 WIB Senin (20/9/2021) hingga Selasa pukul 12.00 WIB.
Sehingga total keseluruhan masyarakat yang terpapar mancapai 4.195.958 kasus positif Covid-19 di Indonesia.
Adapun jumlah penambahan ini didapatkan dari hasil pemeriksaan terhadap 248.657 spesimen dalam 24 jam terakhir. (cr09)